Rizky Ridho perkuat Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sumber :
  • Persija Jakarta

Reaksi Berkelas Persija Soal Rizky Ridho yang Ramai Diminta Main di Luar Negeri: Kalau Real Madrid Mau Ya Silakan

Selasa, 22 Oktober 2024 - 20:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Penampilan apik bintang Persija Jakarta, Rizky Ridho bersama Timnas Indonesia membuat banyak fans meminta dirinya untuk melanjutkan karier di luar negeri.

Meski masih berusia 22 tahun, namun penampilan Rizky Ridho sangat menjanjikan di lini belakang timnas Indonesia.

Dengan kehadiran bek-bek yang bermain di Eropa seperti Justin Hubner, Jay Idzes, Calvin Verdonk, hingga yang terbaru Mees Hilgers, namun Ridho tetap mendapatkan tempatnya di posisi bek tengah.

Mantan penggawa Persebaya tersebut beberapa kali masih jadi pilihan utama Shin Tae-yong dalam formasi 3-4-3 andalannya.

Menanggapi ramainya isu Rizky Ridho yang harus bermain di luar negeri, Direktur Persija Jakarta Mohamad Prapanca berikan respons.

Menurutnya, pihak Persija tak akan menghalangi langkah Rizky Ridho jika sang pemain ingin bermain di kompetisi luar negeri.

"Ya baguslah, nambah jam terbang, dia masih muda. Tapi kita harus lihat apakah nanti kebutuhan atau klub yang mau ambil dia kaya apa," kata Prapanca ketika ditemui awak media di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa.

Meski banyak permintaan agar Rizky Ridho bermain di luar negeri, namun hingga saat ini Prapanca mengatakan belum ada surat yang masuk ke Persija soal ketertarikan kepada pemainnya itu.

"Sejauh ini ke saya belum, tapi rumor ada, tapi belum ada satu surat pun belum masuk ke Persija," kata dia.

Lebih lanjut, ia juga tak akan pilih-pilih soal klub yang akan meminang Ridho. 

Apabila biaya transfer cocok dan sang pemain tertarik, maka pihaknya akan dengan senang hati mempersilakan Ridho pindah dari klub ibu kota.

"Kalau Real Madrid mau ambil ya silakan. Kalau transfer fee oke, Rizky Ridho mau ya silahkan," tutup dia.

Secara statistik, penampilan Rizky Ridho di level Timnas Indonesia memang terbilang cukup memukau.

Dilansir dari laman Transfermarkt, diketahui bahwa Rizky Ridho sudah bermain dalam 40 pertandingan dengan torehan 4 gol di skuad senior.

Dirinya juga jadi salah satu aktor penting yang membantu Timnas Indonesia U-23 meraih medali emas di ajang SEA Games 2023 lalu.

(ant/sub)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:28
00:40
01:47
01:34
03:44
02:58
Viral