Pemain Asing Persib Siap Habis-habisan untuk Manfaatkan Peluang Terakhir di AFC Champions League Two.
Sumber :
  • tvOnenews/Dwi RB

Pemain Asing Persib Siap Habis-habisan untuk Manfaatkan Peluang Terakhir di AFC Champions League Two

Minggu, 1 Desember 2024 - 13:53 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Pemain asing Persib Bandung, Mateo Kocijan siap habis-habisan untuk manfaatkan peluang terakhir di ajang AFC Champions League Two 2024/2025. 

Pertandingan terakhir antara Persib Bandung melawan Zhejiang FC akan menjadi laga hidup dan mati Persib di kompetisi level Asia ini. 

Persib pun akan mendapatkan dukungan penuh dari suporter yang akan hadir langsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (5/12/2024) mendatang. 

"Kami masih punya peluang dan kami akan berjuang, kami siap untuk pertandingan ini dan saya harap kami bisa menang untuk lolos ke babak selanjutnya," kata Mateo Kocijan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Minggu (1/12/2024). 

Persib Bandung masih memiliki peluang dengan catatan mengalahkan Zhejiang FC dan berharap Lion City Sailors tak bisa mengalahkan Port FC. 

Meski laga ini masih ditentukan oleh pertandingan lainnya, Kocijan mengakui dukungan suporter bisa menyuntikan semangat tim.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:06
18:55
09:14
05:52
10:14
01:07
Viral