Sumber :
- tvOnenews/Dwi RB
Pantau Kondisi David Da Silva, Bojan Hodak Buka Peluang Turunkan di Laga Persib Vs Zhejiang
Selasa, 3 Desember 2024 - 13:39 WIB
Bandung, tvOnenews.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak masih memantau kondisi David da Silva.
Dia belum bisa memastikan striker asing asal Brasil ini tampil sebagai starter atau tidak ketika Persib menjamu Zhejiang FC.
Maung Bandung akan memainkan pertandingan pamungkas grup F AFC Champions League Two 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Kamis (5/12/2024).
Tiga poin dibutuhkan untuk membuka peluang lolos ke babak 16 besar.
Kehadiran David da Silva memang begitu dibutuhkan di barisan depan.
Dia merupakan striker utama dan bisa mencetak gol dalam dua laga terakhir AFC Champions League Two 2024/2025 melawan Lion City Sailors dan Port FC.