- Instagram/Persib Bandung
Hasil Liga 1 2024-2024: Persib Bandung Menang Meyakinkan 2-0 atas Malut United
Tampil di depan publik sendiri, Persib Bandung bermain cukup agresif pada babak pertama. Pasalnya, mereka berusaha menekan Malut United dalam usaha mencetak gol cepat.
Malut United pun berusaha mengembangkan skema permainan yang sudah disiapkan. Namun, tekanan dari Skuad Maung Bandung -julukan Persib- menyulitkan mereka.
Persib dan Malut United pun menciptakan sejumlah peluang dalam laga itu. Akan tetapi, kedua tim sama-sama belum mampu memecahkan kebuntuan
Sampai akhir babak pertama belum ada gol yang tercipta dalam laga itu. Persib dan Malut United sementara waktu harus puas bermain dengan skor imbang 0-0.
Babak Kedua
Persib Bandung akhirnya memcecah kebuntuan di menit ke-52. Bola sepak pojok bisa ditanduk Gustavo Franca. Sundulan Franca yang memantul disambar Ciro Alves menjadi gol lewat sepakan salto.
Edo Febriansyah hampir menggandakan keunggulan untuk Persib. Ia melepas tembakan voli memanfaatkan bola tepisan dari Fahri. Wahyu Prasetyo tapi masih bisa menghalau bola di garis gawang.