Persikotas Tasikmalaya Lolos ke Semifinal Liga 4 Jabar usai Taklukkan Maung Anom 2-1.
Sumber :
  • tvOnenews/Denden Ahdani

Persikotas Tasikmalaya Lolos ke Semifinal Liga 4 Jabar, Taklukkan Maung Anom 2-1

Senin, 23 Desember 2024 - 11:31 WIB

Bandung, tvOnenews.com- Persikotas Tasikmalaya berhasil mengamankan tiket ke babak semifinal Liga 4 Seri 2 Jawa Barat

Kepastian tersebut diraih Persikotas usai meraih kemenangan dramatis atas Maung Anom dengan skor 2-1.

Pertandingan yang digelar di Lapangan Lodaya, Bandung, pada Senin (23/12/2024) pagi, memperlihatkan kerja keras Laskar Wiradadaha untuk membalikkan keadaan setelah sempat tertinggal lebih dulu.  

Media Officer Persikotas, Asep WK, menyampaikan rasa syukur atas hasil tersebut. 

Menurutnya, kemenangan ini sangat spesial karena diraih melawan Maung Anom, yang merupakan salah satu kandidat juara turnamen.  

"Alhamdulillah, kami berhasil lolos ke semifinal setelah menang dramatis melawan Maung Anom, klub satelit Persib, dengan skor 2-1," ujar Asep kepada wartawan.  

Di awal babak pertama, Maung Anom yang merupakan tim satelit Persib Bandung ini tampil agresif dan mencetak gol lebih dulu melalui Dadang Supena pada menit ke-15. Gol tersebut tercipta lewat tendangan jarak dekat yang memanfaatkan kelengahan lini belakang Persikotas.  

Namun, Persikotas tidak menyerah. Pada menit ke-40, Muhammad Maulana menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui akselerasi apik yang berhasil mengecoh kiper Maung Anom. 

Gol tersebut membangkitkan semangat tim asuhan pelatih Ronny Remon.  

Babak kedua berlangsung semakin intens dengan kedua tim saling menerapkan strategi terbaik. 

Keputusan pelatih Ronny Remon untuk mengubah pola permainan menjadi ball possession membuahkan hasil. 

Pada menit ke-75, Muhammad Abdul Ghafur memanfaatkan peluang dari situasi bola mati akibat kesalahan kiper Maung Anom, mencetak gol penentu kemenangan.  

"Perubahan taktik di babak kedua terbukti efektif. Ghafur tampil gemilang dan mencetak gol kemenangan yang memastikan kami lolos ke semifinal," kata Asep.  

Di babak semifinal, Persikotas akan menghadapi pemenang pertandingan antara Riverside Forest dan Depok United. 

Asep menyebutkan bahwa dukungan moral dari manajemen klub, termasuk Ketua Umum Persikotas, Ecep S Yasa, turut menjadi penyemangat bagi tim.  

"Alhamdulillah, dukungan langsung dari Pak Viman dan Ketum Ecep S. Yasa memberikan motivasi lebih. Kami siap menghadapi tantangan di semifinal," tambahnya.  

Dengan kemenangan ini, Persikotas terus menjaga asa untuk menjuarai Liga 4 Seri 2 Jawa Barat. 

Kemenangan atas Maung Anom tidak hanya membuktikan kualitas tim tetapi juga memberikan kebanggaan bagi masyarakat Tasikmalaya.  

Persikotas kini fokus mempersiapkan strategi terbaik untuk pertandingan semifinal yang akan berlangsung dalam beberapa hari mendatang. 

"Kami optimis bisa melangkah lebih jauh dan membawa nama baik Tasikmalaya," pungkas Asep. (dai/hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:35
03:43
01:37
26:14
03:06
09:42
Viral