Charlie Thomas Scott.
Sumber :
  • Manchester United

Bursa Transfer Liga 1: Semen Padang Buat Kejutan dengan Lepas Eks Pemain Manchester United Rekan Marcus Rashford di Paruh Musim

Minggu, 5 Januari 2025 - 12:40 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Semen Padang secara mengejutkan melepas mantan pemain Manchester United dan rekan Marcus Rashford, yakni Charlie Thomas Scott di bursa transfer paruh musim Liga 1 2024-2025.

Tim berjuluk Kabau Sirah itu resmi mengakhiri kerja sama dengan Charlie Scott yang merupakan eks akademi MU tersebut.

Charlie Scott sendiri sempat menggemparkan transfer awal musim Liga 1 usai kedatangannya ke Semen Padang.

Apalagi rekam jejak dirinya yang tercatat pernah bersekolah di akademi Manchester United dan satu angkatan dengan Marcus Rashford.

Namun, penampilan Charlie Scott bersama Semen Padang di putaran pertama tak begitu seheboh saat dirinya datang di awal musim.

Statistik kurang memuaskan diduga menjadi alasan kuat klub asal Sumatera Barat itu melepas jasa dari pemain berusia 27 tahun tersebut.

Melansir dari laman Transfermarkt, Charlie Scott tercatat hanya tampil dalam tujuh kali dari 17 laga bersama Semen Padang.

Pemain berusia 27 tahun tersebut terkonfirmasi dilepas Semen Padang dan dikabarkan bergabung dengan klub Kamboja, Boeung Ket FC.

Hal itu dipastikan usai mantan rekan Marcus Rashford itu mengunggah foto dirinya di Instagram bergabung ke klub Liga Kamboja.

“Tidak sabar untuk memulai Boeung Ket Official. Terima kasih sebesar-besarnya kepada Crainm Development atas bantuannnya dalam menyelesaikan kesepakatan ini. Awal baru,” tulis Charlie Scott dikutip Minggu (5/1/2025).

Dengan berakhirnya kerja sama dengan Charlie Scott, ini menandakan Semen Padang bisa mendatangkan pemain asing baru di putaran kedua Liga 1.

Dikabarkan bila skuad Kabau Sirah telah menjalin kesepakatan untuk mendatangkan gelandang serang asal Portugal, Filipe Chaby.

Kedatangan Filipe Chaby sebagai amunisi tambahan demi mendongkrak performa Semen Padang yang saat ini berada di papan bawah klasemen putaran pertama Liga 1 2024/2025.

Kabau Sirah sendiri baru mengemas 10 poin dari 17 laga yang dilakoninya, sehingga berambisi bangkit untuk keluar dari zona degradasi.

(igp/yus)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:11
01:14
01:09
11:06
02:21
21:38
Viral