Kurnia Meiga pensiun dini akibat sakit semasa membela Arema..
Sumber :
  • antarafoto

Arema FC Abadikan Nomor 1 untuk Mantan Kiper Timnas, Kurnia Meiga

Jumat, 22 Juli 2022 - 19:03 WIB

Dalam video pada Instagram resmi Arema FC, aremafcofficial, kiper bertinggi 187 cm menyelamati squad Singo Edan yang berhasil menjuarai turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Mantan kiper tim nasional sepakbola Indonesia pada kurun 2013 sampai 2017 pun menyampaikan hromatnya kepada manajemen Arema FC yang mengabadikan nomor punggung 1. Kurnia Meiga berharap tim di bawah asuhan pelatih asal Portugal Eduardo Almeida bisa menjuarai Liga 1 2022-2023.

 

Keluarga Kiper Tim Nasional

"Jiwa jawara saya hanya untuk Arema FC. Terima kasih kepada manajemen yang menjadikan nomor punggung 1 hanya untuk saya. Saya mendoakan Arema FC jadi juara liga tahun ini," kata Kurnia yang pernah berkarier di Arema bersama abangnya yang juga mantan kiper nasional, almarhum Achmad Kurnaiwan.

Selama membela Arema, Kurnia Meiga juga mempersembahkan gelar juara Inter Island Cup, Bali Island Cup, Bhayangkara Cup hingga Piala Presiden. Secara total, ia memainkan 280 pertandingan dalam berbagai kompetisi.

Untuk tim nasional Indonesia, Kurnia Meiga bermain di Piala AFF 2010 dan 2016 sewaktu Timnas menempati posisi runner-up. Semasa berstatus kiper Arema pula, Kurnia menjaga gawang Tim Merah-Putih dalam 20 pertandingan internasional. (ant/raw)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:05
04:58
02:45
02:08
05:28
03:12
Viral