- Antara
Tuan Rumah Persib Takluk 3-2 oleh 10 Pemain Bali United
Setelah gol tersebut, Persib kerap mengurung para pemain Bali di lini pertahanannya. Namun berkali-kali serangan yang dilancarkan, Persib masih belum bisa menyamakan keunggulan hingga menit ke-75.
Dominasi serangan yang dibangun oleh Persib itu justru membuat Bali United mendapat peluang dari serangan balik. Akhirnya di menit ke-80, Bali justru yang menambah keunggulan dengan gol yang dicetak M Rachmat, skor berubah menjadi 3-1.
Empat menit setelah gol itu, Persib kembali mendapatkan hadiah tendangan dari titik putih akibat pemain Bali yang kembali melakukan handball di kotak penalti. Namun untuk yang kedua kalinya, Ridho berhasil menahan sepakan pinalti David Da Silva.
Kemudian Erwin Ramdani yang masuk menggantikan Daisuke Sato, berhasil mencetak gol di menit ke-89. Sepakan bebas dari Marc Klok ke kotak penalti, disambar oleh sundulan Erwin yang tak bisa dihalau Ridho. Skor menjadi 3-2.
Hingga laga usai, Persib tak mampu menyamai kedudukan. Bali akhirnya berhasil meraih tiga poin di kandang Persib meski selama 45 menit lebih bermain hanya dengan 10 pemain.
(ant/ fis)