Empat pemain muda PSIS Semarang yang dipinjamkan ke Persipa Pati (foto: istimewa).
Sumber :
  • Tim tvOne - Abdul Rohim

Dapat Tambahan 4 Pemain dari PSIS Semarang, Persipa Pati Makin Garang di Liga 2

Kamis, 25 Agustus 2022 - 12:43 WIB

Pati, Jawa Tengah – Jelang bergulirnya kompetisi Liga 2 yang akan mulai kick off hari Minggu (28/8/2022), skuad Laskar Saridin Persipa Pati makin garang setelah mendapatkan tambahan amunisi empat pemain dari PSIS Semarang.

Keempat pemain muda PSIS Semarang yang dipinjamkan ke Persipa Pati itu akan mengisi sejumlah posisi di skuad Laskar Saridin dalam mengarungi kompetisi Liga 2 musim 2022/2023.

“Kita dapat pinjaman empat pemain dari PSIS Semarang. Keempat pemain tersebut adalah Dalley Akbar Pamungkas yang bisa mengisi dua posisi, Gelandang dan lini Belakang. Kemudian Raka Askara akan mengisi posisi Gelandang. Dua pemain lainnya akan mengisi lini serang tim Persipa, yakni Adithya Jory Guruh dan Galih Trianggoro,” ujar General Manajer Persipa Pati, Dian Dwi Budianto, Kamis (25/8/2022).

Dian Dwi Budianto menjelaskan, empat pemain muda PSIS Semarang tersebut dipilih oleh tim pelatih setelah berhasil melewati masa trial. Dimana sebelumnya Persipa menggunakan laga uji coba melawan Deltras FC Sidoarjo sebagai bagian dari trial pemain-pemain yang akan dipinjamkan PSIS Semarang.

“Sebelum merekrut empat pemain pinjaman PSIS Semarang, Persipa sudah melakukan trial kepada lima pemain muda asal PSIS Semarang. Namun hanya Gusti Setiawan yang berposisi winger belum dapat memenuhi ekspektasi tim pelatih. Sehingga belum dapat masuk ke dalam skuad Laskar Saridin untuk berlaga di Liga 2,” jelasnya.

Persipa Pati berada di grup tengah Liga 2 Indonesia musim 2022/2023. Di grup tengah, Persipa Pati akan bersaing dengan 9 tim lainnya, yaitu Persijap Jepara, Persekat Tegal, PSCS Cilacap, PSIM Jogjakarta, Nunsantara United, Persela Lamongan, Gresik United, Bekasi FC, dan Persikab Kabupaten Bandung. (Arm/Buz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:06
04:32
01:23
03:07
02:33
04:17
Viral