- pbesi
Nusapay IFeLeague 1 Bawa Persaingan Sengit Liga 1 ke Ranah e-Sports
Jakarta – Kejuaraan sepakbola virtual, IFeLeague 1, kembali bergulir. Dengan sponsor baru, 12 pemain dari perwakilan tim Liga 1 akan bersaing pada Nusapay IFeleague 1.
Indonesian Football e-League (IFeL) menyatakan Event Virtual Football terbesar di Indonesia, yaitu IFeLeague 1, akan kembali bergulir. Untuk pelaksanaan pada 2020, IFeLeague 1 menggandeng Nusapay sebagai Exclusive Sponsor.
Gelaran IFeLeague 1 sudah bergulir mulai 2020. Sebanyak 12 klub Liga 1 akan bersaing pada edisi 2022, yakni Arema FC, Bali United, Borneo FC Samarinda, Bhayangkara FC, Dewa United FC, Persita Tangerang, Persis Solo, PSM Makassar, Persik Kediri, PSS Sleman, PSIS Semarang, dan RANS Nusantara FC.
Dari 12 tim itu, RANS dan PSIS memakai pemain asing. RANS merekrut pemain Brasil, yakni Guilherme Fonsesca dan PSIS mendatangkan Yos Sonneveld. Gelaran 2022 akan masuk agenda resmi kompetisi Pengurus Besar eSports Seluruh Indonesia (PBeSI) dan berkerja sama dengan akademi Garudaku.
"IFeL 2021 resmi ditunjuk oleh PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator liga virtual Indonesia. Tahun ini merupakan tahun ketiga penyelenggaraan IFeLeague1. Kali ini, kami ingin IFeL jadi liga terbaik di dunia dan benchmark bagi negara-negara lain,” kata CEO IFeLeague1, Wiramahesa Putra Sutopo
Sekretaris Jenderal PBeSI, Frenky Ong, menambahkan, pemain sangat menanti pagelaran 2022. Sang juara IFeLeague 1 akan masuk pemusatan latihan nasional (pelatnas) dalam persiapan World Esports Championship 2022 di Bali. (upi/raw)