- Dok. LIB
Hasil Lengkap dan Klasemen Liga 1 2022: PSM Makassar-Bali United Melesat, Persebaya Tak Berdaya
Dewa United semakin merana. Gempuran pasukan Bali United membuat lini pertahanan skuad asuhan Nil Maizar porak-poranda.
Alhasil Dewa United melakukan kesalahan pada menit ke-80. Lini pertahanan mereka melakukan pelanggaran di area terlarang.
Wasit pun menghadiahi Bali United tendangan penalti. Spasojevic yang maju sebagai eksekutor, sukses menjalankan tugasnya.
Laga sempat diprediksi bakal berakhir dengan skor 5-0. Namun, Spasojevic membuat Dewa United kembali gigit jari.
Bola hasil kreasinya kembali merobek jala gawang Dewa United yang dikawal Leonard Tupamahu. Hattrick sang pemain menutup laga Bali United vs Dewa United dengan skor 6-0.
PSM Vs Persebaya
Di sisi lain, duel PSM kontra Persebaya juga tidak kalah menarik. Tampil di hadapan publik sendiri, membuat PSM percaya diri. Pasukan Bernardo Tavares langsung tampil menyerang sejak pertandingan bergulir.
PSM pun tidak butuh waktu lama untuk membuka keunggulan. Pada menit ke-16, publik tuan rumah bersorak lewat aksi Ramadhan Sananta.