Javier Roca dan Evan Dimas siap pimpin Arema hadapi Persebaya..
Sumber :
  • antara

Pelatih Javier Rocha Janji Arema akan Bikin Persebaya Tak Nyaman di Kanjuruhan

Sabtu, 1 Oktober 2022 - 11:07 WIB

Malang, Jawa Timur – Derbi Jawa Timur akan berlangsung pada lanjutan Liga 1, Sabtu sore. Tuan rumah Arema menyatakan sudah tahu kelemahan Persebaya dengan membuat lawan tak nyaman.

Arema FC mengantisipasi permainan cepat tim tamu Persebaya Surabaya pada laga pekan 11 kompetisi Liga 1. Tim berjuluk Singo Edan (Singa Gila) sudah mengetahui bagaimana membuat Persebaya tak nyaman main di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur pada 01 Oktober 2022.

Pelatih Arema, Javier Roca, mengatakan sudah mengetahui ciri khas Persebaya. Di bawah asuhan pelatih Aji Santoso, Tim Bajul Ijo menampilkan permainan cepat dengan umpan-umpan pendek.

"Mereka punya ciri khas permainan. Di bawah asuhan pelatih Aji Santoso, tim itu menampilkan permainan cepat dan bola pendek, itu yang kita harus antisipasi," kata Javier Roca, Jumat (30/9/2022) di Kota Malang, Jawa Timur, Jawa Timur.

Javi Roca menjelaskan, dengan pola permainan bola pendek dan cepat maka koneksi antarpemain akan cukup tinggi. Squad Singo Edan akan berusaha untuk memutus koneksi Persebaya dan menambah penguasaan bola.

Menurut Roca, kemampuan squad Arema FC menambah penguasaan bola akan mengganggu pola permainan Bajul Ijo. Namun pelatih Tim Singo Edan juga akan fokus pada pola permainan untuk memenangi pertandingan.

"Kita tahu kalau satu tim yang biasanya nyaman dengan penguasaan bola, kemudian kita ambil, mereka akan tidak nyaman," ujar Roca.

Pelatih asal Chile menambahkan, ia harus membenahi tim. Roca ingin mengembalikan rasa percaya diri para pemain yang jarang mendapat kesempatan bermain di lapangan hijau.

"Kita perbaiki semua aspek, bukan hanya bola masuk ke gawang dan umpan yang sukses. Paling tidak, tingkat rasa percaya diri pemain yang tidak sering dimainkan itu meningkat. Itu hal yang harus kita perbaiki," lanjut Roca.

Menghadapi squad Persebaya Surabaya yang bermateri mayoritas pemain muda, Javier Roca tidak menganggap remeh.

 

Pulihkan Mental Pemain Cadangan

"Saat di lapangan, kita tidak melihat pemain muda atau bagaimana. Mereka 11 pemain yang akan memberikan permainan terbaik untuk Persebaya. Kita mewaspadai permainan mereka daripada umur," kata Roca yang percaya para pemain Arema siap memenangi derbi.

Pemain Arema FC, Evan Dimas menambahkan, squad Arema FC sudah siap untuk menghadapi Persebaya Surabaya. Evan berharap mampu mendapatkan hasil maksimal dengan mengantongi 3 poin pada laga kandang.

"Saya kira, kami pemain sudah siap, kami menginginkan tiga poin untuk besok," kata Evan Dimas.

Tim asuhan pelatih asal Chile akan menerima tantangan Persebaya Surabaya pada Sabtu, 01 Oktober 2022 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Pertandingan terjadi pada pekan 11 laga lanjutan kompetisi Liga 1.

Hingga pekan 10, Arema FC berada di urutan ke-9 klasemen sementara Liga 1 dengan mengantongi 14 poin. Persebaya Surabaya berada di baris ke-14 dengan mengumpulkan 10 poin. (ant/raw)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral