Duta Besar Inggris, Owen Jenkins, berdiskusi dengan Wali Kota Bandung, Yana Mulyana..
Sumber :
  • antara

Pelajaran dari Kanjuruhan, Bandung Ingin Berguru di Inggris untuk Kelola Stadion

Selasa, 18 Oktober 2022 - 14:20 WIB

Bandung, Jawa Barat – Tragedi Kanjuruhan mendorong semua pihak harus belajar. Pemerintah Kota Bandung berguru ke Inggris untuk mengelola Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Tragedi sepakbola di Stadion Kanjuruhan, Malang, menyadarkan semua pihak untuk serius menggarap stadion sepakbola. Maka Pemerintah Kota Bandung pun berguru ke Inggris dalam cara mengelola stadion untuk mengoptimalkan penggunaan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Belajar dari kejadian maut di Kanjuruhan, Malang, Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menyadari, Bandung harus berbenah. Yana Mulyana menilai, Inggris memiliki pengalaman yang sangat baik dalam mengelola sepakbola sebagai industri.

"Soal manajemen saja, jadi Inggris ‘kan punya pengalaman sepakbola, nanti ada transfer pengetahuan terkait pengelolaan sepakbola moderen," kata Yana saat menjamu Duta Besar Inggris, Owen Jenkins, untuk Indonesia, Selasa (18/10/2022) di Bandung, Jawa Barat.

Yana Mulyana berharap Bandung mendapat undangan Inggris untuk mempelajari manajemen pengelolaan stadion agar memperkuat industri sepakbola di Bandung.

"Tapi tentunya itu tergantung pembicaraan lebih lanjut," kata Yana.

 

Berbagi Pengalaman Sepakbola

Owen Jenkins mengapresiasi Pemerintah Kota Bandung setelah pembicaraan produktif terkait kolaborasi. Duta Besar Jenkins menyatakan negaranya memiliki berbagai stadion sepakbola berkelas dunia dan negaranya bisa saja berbagi pengalaman soal manajemen sepakbola.

"Itu juga akan lebih bagus jika kita bisa berbagi pengalaman soal sepakbola, dan menjadikan stadion di Bandung berkelas dunia," kata Owen Jenkins menanggapi pernyataan Wali Kota Bandung.

Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) merupakan homebase Persib Bandung, yang termasuk tim-tim besar di Liga Indonesia, seperti Persija Jakarta, Persebaya Surabaya dan Arema Malang.

Malapetaka berdarah, Tragedi Kanjuruhan, yang mengakibatkan ratusan suporter tewas, terjadi sesudah pertandingan Liga 1 antara Arema dan Persebaya pada Sabtu, 01 Oktober 2022. (ant/raw)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:14
02:49
06:34
01:55
02:35
01:52
Viral