Pemain Persib, Achmad Jufriyanto.
Sumber :
  • Dok Persib

Tepat Hari ini, Gol Achmad Jufriyanto ke Gawang Sriwijaya FC Membawa Persib Bandung Keluar Sebagai Juara Piala Presiden 2015

Selasa, 18 Oktober 2022 - 17:15 WIB

Bandung, Jawa Barat - 18 Oktober menjadi tanggal yang sangat bersejarah bagi Persib Bandung. Pasalnya, 7 tahun lalu, Maung Bandung berhasil meraih trofi Piala Presiden usai mengalahkan Sriwijaya FC.

Pada pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) tersebut, Persib berhasil membawa pulang trofi juara usai mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 2-0.

Gol Persib diciptakan oleh Achmad Jufriyanto (6') dan Makan Konate (45'),

Achmad Jufriyanto atau yang akrab disapa Jupe menyebut pertandingan melawan Sriwijaya FC di partai final Piala Presiden 2015 tidak pernah terlupakan. Apalagi pada laga itu, Jupe sukses mencetak salah satu gol kemenangan Persib.
“Mencetak gol di partai penting atau final tentunya merupakan impian setiap pemain sepakbola. Dan, qadarallah saya sudah memilikinya,” ungkap bek bernomor punggung 16 tersebut, dikutip dari laman resmi Persib, Selasa (18/10).

Selain kemenangan di Piala Presiden 2015, salah satu partai tak terlupakan bagi Jupe adalah pertandingan final Indonesia Super League (ISL) 2014. Pada laga tersebut, Persib menang atas Persipura Jayapura melalui drama adu tendangan penalti.

Bagi mantan pemain Arema Indonesia dan Pelita Jaya ini, pertandingan final ISL sangat berarati. Sebab, Persib akhirnya menuntaskan dahaga setelah tidak pernah juara selama puluhan tahun.

“Saya sangat bersyukur bisa memilikinya di dua partai final bersama Persib. Dan, dua-duanya berhasil menjadi juara,” pungkasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:12
01:05
01:25
02:22
01:22
01:43
Viral