PSSI mengirim delapan pengacara untuk membantu Dirut PT LIB di Tragedi Kanjuruhan..
Sumber :
  • Dok. LIB

PSSI Kirim 8 Pengacara untuk Bantu Dirut PT LIB di Tragedi Kanjuruhan

Rabu, 19 Oktober 2022 - 16:17 WIB

Jakarta - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Ahmad Riyadh, mengatakan pihaknya mengirim bantuan bukum berupa delapan pengacara untuk Dirut PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, dalam menyelesaikan persoalan tragedi Kanjuruhan

PSSI memberikan pendampingan hukum karena Dirut PT LIB masih bagian dari sepak bola Tanah Air. Sampai saat ini, Akhmad pun masih berstatus orang nomor satu di PT Liga Indonesia Baru. 
"Ada delapan. Pengacaranya juga anggota PSSI dan bagian dari 'family football'," kata Ahmad Riyadh.

Akhmad masih berstatus Dirut PT LIB karena PSSI menunggu putusan inkrah di pengadilan. PSSI menerapkan asas praduga tak bersalah kepada sosok asal Bandung tersebut. 

Selain putusan inkrah yang menyatakan Akhmad Hadian Lukita bersalah, ada dua hal lain yang bisa membuatnya kehilangan jabatan.

Pertama Akhmad Hadian menyatakan mengundurkan diri sebagai Dirut LIB. Kedua, adanya permintaan pergantian direksi dari para pemegang saham.

Saham LIB dimiliki PSSI (satu persen) dan para klub (99 persen). Akan tetapi, PSSI belum berencana untuk mengajukan dilaksanakannya Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) luar biasa.

"Kami belum berkonsentrasi ke sana. Namun, tetap, pemegang sahamlah yang berkuasa. Silakan dibaca Undang-Undang Perseroan Terbatas (UU Nomor 40 Tahun 2007-red)," tutur Ahmad Riyadh. (mir)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:06
03:53
01:00
01:02
01:01
05:31
Viral