Erick Thohir resmi daftar sebagai calon Ketua Umum PSSI..
Sumber :
  • tvonenews/hartini

Erick Thohir Resmi Daftarkan Diri Jadi Calon Ketua Umum PSSI

Minggu, 15 Januari 2023 - 11:43 WIB

tvOnenews.com – Erick Thohir resmi mendaftarkan diri untuk menjadi calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027. Erick datang langsung menyerahkan formulir di Kantor PSSI, Jakarta.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, resmi mendaftarkan diri menjadi calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027. Erick datang menyerahkan formulir pendaftaran di Kantor PSSI pada Minggu (15/01/2023).

Berdasarkan pantauan tvonenews.com, Erick Thohir datang sekitar pukul 10:30 WIB, bersamaan dengan para voters juga para pemilik klub Liga 1 maupun Liga 2, seperti Persis Solo, Rans FC, dan FC Bekasi City.

Erick Janjikan PSSI yang Berprestasi

"Seharusnya yang kita butuhkan adalah bernyali untuk sepak bola yang bersih dan juga sepak bola yang berprestasi, itu yang terpenting," kata calon Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Minggu (15/01/2023).

"Saya juga ucapkan terima kasih kepada para voters yang datang, ini ada Kaesang dari Persis Solo, Raffi Ahmad dari Rans FC, Atta Halilintar dari FC Bekasi City, dan Baim Wong yang mungkin sedang melirik juga investasi di industri sepak bola," tambah Erick.

"Hari ini tugasnya adalah memastikan apakah mimpi kita ke sana menjadi kenyataan, yuk kita mulai kerja, kita liat nanti tanggal 16 Februari," pungkas mantan pemilik klub raksasa Italia, Internazionale Milano.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
01:38
02:17
01:18
04:29
08:52
Viral