Pemain Manchester United, Marcus Rashford.
Sumber :
  • Premier League

Peluang MU Lolos Ke Liga Champions Mencapai 85%, Bagaimana dengan Liverpool?

Senin, 8 Mei 2023 - 12:15 WIB

tvOnenews.com - Manchester United (MU) masih memiliki peluang besar untuk finis di empat besar klasemen akhir Liga Inggris 2022/2023 meski kalah dari West Ham dengan skor 0-1 pada Senin (8/5/2023).

Tim berjuluk Setan Merah ini secara matematis bisa bermain di Liga Champions musim depan, tetapi harus bisa mengamankan sejumlah partai penting agar tidak tersalip rival mereka, termasuk Liverpool.

Saat ini, Man Utd berada di peringkat keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 63 poin dari 34 pertandingan. Mereka masih memiliki empat pertandingan tersis di Liga Inggris.

Berdasarkan hitung-hitungan yang dilansir dari Sporting News, tim asuhan Erik ten Hag ini hanya membutuhkan sembilan poin lagi dalam empat pertandingan tersisa untuk lolos ke Liga Champions.

FiveThirtyEight memproyeksikan bahwa peluang Manchester United untuk lolos ke Liga Champions musim depan mencapai 85 persen. Namun, ada beberapa catatan yang perlu diperhatikan MU.

Sejauh ini, tim yang masih memiliki peluang menembus empat besar di akhir musim adalah Liverpool, Tottenham Hotspur, dan Brighton. Sedangkan Newcastle United di peringkat ketiga dan MU masih bisa tergeser.

Brighton masih bisa meraih maksimal 73 poin. Kemudian, Liverpool yang saat ini sedang dalam performa terbaiknya bisa meraih hasil maksimal 71 poin.

Maka dari itu, jika MU mampu mengemas 72 poin maka dipastikan tempat di Liga Champions akan menjadi milik mereka. Pasalnya, Brighton dan Liverpool sudah tidak mungkin mengejar.

Jika Brighton dan Liverpool kehilangan poin maksimal di sisa laga mereka, maka MU bisa memastikan tempat di Liga Champions dengan lebih cepat.

Man Utd diuntungkan dengan jadwal karena lawan yang akan dihadapi terhitung tidak terlalu berat. Mereka akan menghadapi dua tim kandidat degradasi dan melawan Chelsea serta Fulham .

Manchester United akan menghadapi Wolves (13/5), Bournemouth (20/5), Chelsea (26/5), dan Fulham (28/5).

Sementara Brighton masih haru menghadapi Everton (partai tunda), Arsenal (14/5), Arsenal (14/5), Newcastle United (19/5), Southampton (21/5), Man City (25/5), dan Aston Villa (28/5).

Sedangkan Liverpool bakal menghadapi Leicester City (6/5), Brentford (16/5), Aston Villa (20/5), dan Southampton (28/5). (fan)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral