Gol Gundogan.
Sumber :
  • AP Photo-Dave Thompson

3 Fakta Pertandingan Final Piala FA, Manchester City Pecahkan Rekor Gol Tercepat

Sabtu, 3 Juni 2023 - 23:30 WIB

tvOnenews.com - Manchester City meraih gelar juara Piala FA usai menaklukan Manchester United di Stadion Wembley, London, Sabtu (3/6/2023). 

Skor 2-1 berasal dari gol brace Ilkay Gundogan yang hanya mampu dibalas oleh gol Bruno Fernandes dari titik penalti. 

Trofi Piala FA ini menjadi trofi kedua Manchester City musim ini setelah meraih trofi di Liga Premier.

Sementara itu, Manchester United gagal mengawinkan kompetisi lokal meski telah menjuarai Piala Carabao 2023. 

Berikut 3 Fakta Laga Manchester City Kontra Manchester United di Piala FA:

1. Ilkay Gundogan Cetak Rekor dengan Gol di Menit Pertama

Manchester City unggul dari gol pertama Gundogan di menit pertama. Umpan lambung Kevin De Bruyne berhasil dieksekusi dengan baik oleh Gundogan sehingga De Gea kesulitan untuk mengantisipasi bola tersebut. 


Dok. AP Photo/Dave Thompson

Laporan BBC menyebutkan gol terjadi di detik 12.19. Gol ini memecahkan rekor gol tercepat dengan catatan sebelumnya di detik 25 saat gol pemain Everton, Louis Saha di final Piala FA 2009 kontra Chelsea. 

Dalam pertandingan ini pun Gundogan mencetak gol kedua sekaligus kemenangan bagi Manchester City. Menariknya, gol tersebut berasal dari umpan Kevin De Bruyne.

2. VAR Beri Penalti untuk Manchester United

Gol balasan Manchester United berasal dari gol penalti Bruno Fernandes di menit 33. Gol tersebut berasal dari titik putih karena Jack Grealish melakukan handsball.


Dok. AP Photo/Dave Thompson

Namun pelanggaran tersebut memerlukan tinjauan lebih jauh dari wasit dengan menyaksikan Video Assistant Referee alias VAR. 

Fernandes pun mencetak gol dengan melakukan ancang-ancang sehingga akhirnya menjebol gawang Manchester City. 

3. Jadi Trofi Kedua Manchester City Musim Ini

Pangeran Harry memberikan langsung medali dan trofi Piala FA untuk Manchester City. Trofi ini menjadi trofi kedua bagi Manchester City setelah memenangkan Liga Premier pada Mei lalu. 


Dok. AP Photo/Dave Thompson

Peluang Manchester City untuk menambah trofi masih besar mengingat tim masih akan bertemu dengan Inter Milan di final Liga Champions. Kedua tim akan bertemu di Stadion Ataturk, Istanbul pada 11 Juni mendatang. 

Sementara itu, Manchester United harus puas menyelesaikan musim 2022/2023 dengan hanya meraih trofi Piala Carabao. Mereka gagal mengawinkan trofi turnamen lokal ini setelah kalah dari Manchester City di final Piala FA.

(hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
10:42
01:37
02:35
05:22
02:34
01:08
Viral