- ANTARA/AFP/Bertrand Guay/am.
Sir Jim Ratcliffe Sudah Lama Tergila-gila dengan Manchester United
Jakarta, tvOnenews.com - Miliarder asal Inggris, Sir Jim Ratcliffe, sudah lama tergila-gila dengan Manchester United (MU) karena sejak kecil mengidolai klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut.
Kini pendiri perusahaan kimia INEOS itu resmi membeli 25 persen saham MU, setelah menjalani proses akuisisi yang berlarut-larut.
INEOS menjadi salah satu pihak yang ingin membeli MU sejak awal tahun 2023, setelah keluarga Glazer yang memiliki klub membuka penawaran.
Ratcliffe diketahui pernah gagal membeli Chelsea pada 2022. Pengusaha 71 tahun itu pun memiliki rekam jejak yang mengesankan di dunia olahraga, termasuk memiliki klub Liga Prancis, Nice dan klub Swiss, FC Laussanne-Sport.
Bahkan pada 2019, raksasa balap sepeda Team Sky menjelma menjadi Team INEOS. Kemudian pada tahun berikutnya, INEOS membeli sepertiga saham tim Mercedes Formula 1.
Ratcliffe dan INEOS mengonfirmasi penawaran mereka untuk membeli mayoritas saham Manchester United pada Februari 2023. Mereka bersaing dengan bankir asal Qatar, Sheikh Jassim Bin Hamad Al Thani, yang kemudian mundur dari persaingan.
Mereka yang ingin membeli United itu ingin membuat klub tersebut kembali menjadi nomor satu di dunia setelah miskin prestasi pada satu dekade terakhir.