- tvonenews.com - Julio Tri Saputra
Jurnalis Inggris Blak-blakan Komentari Kualitas Elkan Baggott, Pemain Timnas Indonesia yang Diabaikan Shin Tae-yong
Jakarta, tvOnenews.com - Jurnalis asal Inggris mengomentari kualitas pemain Timnas Indonesia yang diabaikan oleh Shin Tae-yong selama beberapa bulan terakhir, yaitu Elkan Baggott.
Pada hari Senin (5/8/2024) kemarin, Ipswich Town mengonfirmasi pelepasan pemain Timnas Indonesia, Elkan Baggott, ke Blackpool.
Sang bek tengah berusia 21 tahun kembali menjalani masa pinjaman lagi, dan bermain di kasta ketiga Liga Inggris lagi, League One.
Sebagai pengingat, Baggott dipinjamkan ke Bristol Rovers di paruh kedua musim lalu, yang berlaga di League One.
Banyak fans Ipswich Town yang berpendapat bahwa Baggott seharusnya dipinjamkan ke tim yang berlaga di kasta lebih tinggi, yaitu Divisi Championship, atau kasta kedua.
Jurnalis asal Inggris, Graeme McLoughlin dari BBC, pun ikut memberikan opininya bahwa Baggott memang sudah seharusnya dipinjamkan lagi karena kalah saing di Ipswich yang akan berlaga di Premier League musim ini.
“Peminjaman Baggott adalah hal yang masuk akal untuk semua pihak,” demikian tulisan Graeme McLoughlin di BBC pada 6 Agustus 2024.
“Saya mengira bahwa akan ada sebagian suporter yang punya perasaan campur aduk karena produk akademi bertalenta bermain di tempat lain lagi,” tambahnya.
“Namun, kali ini, peminjaman Elkan Baggott mungkin adalah hal yang lebih masuk akal ketimbang peminjaman yang lainnya,” tambahnya.
Baggott hanya merupakan pilihan keenam di Ipswich untuk pos bek tengah, namun sang pemain Timnas Indonesia diharapkan mampu membantu Blackpool mendapatkan promosi.
“Itu akan menyenangkan untuk melihat sang pemain gabung tim Championship dan bermain di level yang lebih tinggi,” tandas McLoughlin dalam tulisannya.
“Namun, tujuan Blackpool pada musim ini tentunya adalah untuk memperebutkan tiket promosi dan membawa mereka kembali ke sana,” tandasnya.
“Baggott diharapkan untuk memainkan bagian penting dalam upaya mereka mendapatkan promosi dan keuntungan dari tekanan yang didatangkan bersamanya.”
Meski berkualitas, Baggott diabaikan oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, selama beberapa bulan terakhir, imbas dari permasalahan yang terjadi di playoff interkontinental Olimpiade Paris 2024 pada Mei lalu.
Pada FIFA Matchday Juni 2024 lalu, Shin Tae-yong mengabaikannya untuk skuad Timnas Indonesia dan hal itu kemungkinan tidak berubah pada September mendatang.
Namun demikian, masih ada sebulan lagi untuk Baggott meyakinkan kembali sang pelatih asal Korea Selatan dan kembali membela Timnas Indonesia.
Tentunya, untuk saat ini, tujuan utamanya adalah untuk membuktikan diri lagi di Blackpool. (rda)