Gelandang Barcelona asal Belanda, Frenkie de Jong. ANTARA/Reuters/AFLO/Daisuke Nakashima.
Sumber :
  • antara

Legenda Bek Manchester United Rio Ferdinand: Frenkie De Jong akan jadi rekrutan tepat untuk MU

Sabtu, 14 Mei 2022 - 19:26 WIB

Jakarta- Eks bek timnas Inggris dan Manchester United, Rio Ferdinand menilai Frenkie De Jong bakal menjadi rekrutan yang tepat bekas klubnya,Sabtu 14/5.

Ferdinand mengatakan bahwa Frenkie memiliki kapasitas untuk menjadi penyeimbang di lini tengah Manchester United.

Frenkie De Jong belakangan santer dikabarkan akan dijual Barcelona ke klub Liga Premier Inggris tersebut di akhir musim ini. Pelatih baru Manchester United, Erik Ten Hag dilaporkan ingin bereuni dengan mantan anak asuhannya tersebut.

De Jong sendiri pernah bermain di bawah Ten Hag saat dia masih membela Ajax Amsterdam sebelum pindah ke Barcelona pada tahun 2019. Kerja sama keduanya mampu membawa De Godenzonen meraih gelar Eriedevisie, Piala KNVB serta menembus semifinal Liga Champions.

MU harus bersiap mengeluarkan dana sebesar 70 juta euro (sekitar Rp1,06 triliun) untuk menebus banderol De Jong yang diminta Barcelona. Harga tersebut lebih murah lima juta euro saat Barcelona mendatangkan De Jong dari Ajax pada 2019.

Legenda MU, Rio Ferdinand mendukung penuh langkah Ten Hag mendatangkan De Jong.

"Saya selalu berpikir dia adalah pemain top. Mereka mengatakan Frenkie de Jong bisa menjadi pemain pertama yang datang di bawah Erik ten Hag dan saya akan mengatakan: 'Ya, penandatanganan yang bagus,'" ujar Ferdinand di kanal YouTube resmi-nya, Five pada Sabtu yang dikutip Goal.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
03:17
03:08
01:07
01:03
02:20
Viral