Premier League turut berbelasungkawa atas kematian Elizabeth II..
Sumber :
  • antara

Hormati Kematian Ratu Elizabeth II, Premier League Tunda Lanjutan Liga Inggris

Jumat, 9 September 2022 - 09:21 WIB

London, Inggris – Premier League dan klub-klub Inggris membicarakan rencana menunda pertandingan pekan 7. Pengelola kompetisi turut berduka atas kewafatan Ratu Elizabeth II.

Liga Inggris menyampaikan belasungkawa untuk kematian pemimpin Kerajaan, Queen Elizabeth II, yang wafat pada Kamis (08/09/2022). Pengelola divisi kedua, Championship, memberi contoh untuk Premier League dengan menunda Burnley kontra Norwich City, yang seharusnya berjalan pada Jumat malam.

Bersimpati pada keluarga kerajaan dan seluruh rakyat Britania Raya, Premier League menyampaikan kesedihan mendalam mengenai kematian Queen Elizabeth II

"Pikiran dan dukacita kami bersama bersama Keluarga Kerajaan dan semua orang di seluruh dunia yang bersedih terhadap kehilangan Yang Mulia Ratu,” bunyi pernyataan Premier League.

Bersamaan dengan pembatalan Burnley versus Norwich, divisi lebih rendah, League Two, juga sudah menunda pertandingan.Tranmere Rovers Stockport County seharusnya akan berputar pada Jumat (09/09/2022) malam, namun tertunda sampai pemberitahuan lanjutan.

Klub-klub Inggris tetap bertanding di kompetisi Eropa pada Kamis malam waktu setempat atau Jumat (09/09/2022) dini hari WIB karena kabar kematian Elizabeth tersebar saat Liga Europa sudah bergulir. Klub kemudian menyikapi dengan mengenakan ban hitam pada lengan pemain sebagai tanda berduka.

 

Masa Berkabung 10 Hari

Pemerintah dan kerajaan telah mengumumkan masa berkabung nasional selama 10 hari. Media Inggris mengabarkan bahwa Premier League dan seluruh kompetisi sepakbola, juga cabang olahraga lain, tidak mungkin terus berputar, dalam masa berdukacita.

Jika melihat jadwal yang telah tersusun, Premier League pekan 7 akan berjalan pada Sabtu dan Minggu malam. Dua klub London, Fulham dan Chelsea, membuka persaingan di ibukota Inggris. Namun kini Premier League tidak bisa mengizinkan pertandingan akan terus berjalan.

Setelah laga Fulham versus Chelsea, pekan 7 Premier League menghadirkan lima laga lain pada Sabtu malam, termasuk big match Manchester City kontra Tottenham Hotspur. Tiga jadwal lain tampil pada Minggu malam, dan sisa partai lagi pada Senin malam. (raw)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:55
01:52
01:19
01:21
02:27
01:08
Viral