- Dok. Manchester City
5 Fakta Tak Terlupakan Jelang Duel Seru Manchester City Vs Chelsea di Piala Liga Inggris
Jakarta - Manchester City akan melawan Chelsea dalam laga putaran ketiga Piala Liga Inggris, di Stadion Etihad, Kamis (10/11/2022) dini hari WIB. Kedua tim pun bertekad menang untuk melaju ke fase selanjutnya.
Saat ini kondisi Manchester City dan Chelsea dalam situasi berbeda. The Citizens tengah di performa terbaiknya karena tidak terkalahkan di lima pertandingan terakhir dalam segala ajang.
Di sisi lain, Chelsea hanya mampu menang satu kali dari tiga laga terakhir. Dua laga lainnya berakhir dengan kekalahan.
Berikut lima fakta tak terlupakan jelang duel Manchester City vs Chelsea.
1. Manchester City merupakan tim dengan gelar terbanyak kedua di ajang Piala Liga Inggris, yaitu delapan kali. Adapun Chelsea menjadi tim ketiga yang paling banyak juara di turnamen ini, yakni lima kali.
2. Manchester City tidak pernah menderita kekalahan ketika melakoni putaran ketiga Piala Liga Inggris selama ditangani Pep Guardiola.
3. Manchester City memenangi 15 pertandingan terakhir ketika bermain di Etihad dalam berbagai kompetisi.
4. Kali terakhir kali Chelsea memenangi trofi Piala Liga Inggris adalah pada 2015. Musim lalu perjuangan The Blues bisa mencapai final, tetapi kalah dari Liverpool lewat drama penalti.
5. Dari 10 pertemuan terakhir, Manchester City unggul dengan enam kemenangan, sedangkan Chelsea hanya meraih 4 kemenangan. (viva/mir)