Alejandro Garnacho rayakan dua gol perdananya untuk Manchester United..
Sumber :
  • @garnacho7

Alejandro Garnacho di Antara Dua Idolanya: Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

Senin, 14 November 2022 - 10:15 WIB

London, Inggris – Alejandro Garnacho merebut perhatian lagi saat Manchester United menang di Liga Inggris. Ia menggabungkan gaya dua idolanya: Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Gol detik-detik terakhir pertandingan oleh Alejandro Garnacho menjadi penentu kemenangan 2-1 untuk Manchester United atas Fulham, Minggu malam hingga memasuki Senin (14/11/2022) dini hari WIB. Laga di Craven Cottage merupakan pertandingan terakhir Liga Inggris sebelum Piala Dunia 2022.

Sumbangan Alejandro Garnacho memastikan Manchester United menduduki urutan kelima Premier League. MU memperoleh 26 poin atau tiga poin di bawah Tottenham Hotspur yang menempati posisi 4 Besar. Fulham kini berada di baris kesembilan dengan 19 poin.

Sebelum gol Alejandro Garnacho, Manchester United unggul lebih dulu pada menit 14. Christian Eriksen mencetak gol pertama untuk United sejak bergabung pada awal musim 2022-2023. Eriksen juga jadi pemain pertama dari Denmark membuat gol untuk MU sejak kiper Peter Schmeichel pada 1995!

Fulham menyamakan kedudukan pada menit 61 melalui gol mantan pemain United, Daniel James, yang masuk sebagai pemain pengganti.

Gol Perdana Garnacho di Liga Inggris
United juga mendapatkan sumbangan gol dari pemain pengganti. Alejandro Garnacho tampil cerdik pada menit 93 seusai bermain satu-dua dengan Eriksen untuk merebut kemenangan bagi Iblis Merah.

Kejadian dramatis pada injury time menjadi gol perdana Alejandro Garnacho di Premier League Inggris. Garnacho mencapai klimaks hingga tidak peduli mendapat kartu kuning karena melakukan selebrasi gol dengan membuka jerseynya.

Alejandro Garnacho mengangkat kostum merahnya dan memamerkan bagian punggung jersey yang bertulisan nama dan nomor 49. Selebrasi gol Garnacho seolah meniru cara Cristiano Ronaldo semasa masih main untuk Real Madrid.

Namun lebih dulu daripada Ronaldo, Lionel Messi melakukan perayaan gol kala masih memperkuat  Barcelona sesudah membobol gawang Real Madrid.

Pengagum Messi dan Ronaldo
Ulah Garnacho menjadi wajar karena ia merupakan pengagum dua pemain hebat: Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Demi dua bintang top, Alejandro bahkan sangat senang bergabung Manchester United untuk mengikuti jejak CR dan memilih kewarganegaraan Argentina agar dapat dekat LM!

Lahir di Madrid, Spanyol, Alejandro Garnacho belajar sepakbola di dua klub ibukota Spanyol, yakni Getafe dan Atletico Madrid. Tapi remaja kelahiran 01 Juli 2004 menyambut tawaran Manchester United untuk melanjutkan pembinaan di tim junior MU saat ia berusia 16 tahun pada 2020.

Ale Garnacho makin senang karena Cristiano kembali ke Carrington pada 2021. Setahun kemudian, ia sudah bermain bersama idolanya. Bahkan Ronaldo pula yang membantu Garnacho mencetak gol perdananya untuk MU sewaktu main di Liga Europa pada 04 November 2022.

Untuk menandai sejarahnya, Garnacho pun meminta izin Ronaldo untuk meniru cara selebrasi terbarunya yakni dengan gaya seolah sedang tidur dengan tangan tersilang di dada!

Dukung Argentina di Piala Dunia
Selang 10 hari kemudian, remaja 18 tahun mendapat kesempatan mengikuti perayaan gol ikonik Leo Messi: membuka baju, memamerkan bagian punggung dan mengangkat jersey di depan penonton.

Ekspresi Alejandro Garnacho sekaligus merupakan dukungan untuk Lionel Messi yang akan berjuang memimpin Argentina di Piala Dunia 2022. Garnacho ikut menjalani seleksi pada tahap awal kendati pelatih Lionel Scaloni tidak memasukkan namanya dalam squad ke Qatar 2022.

Meski lahir di Madrid dan pernah bermain tiga kali untuk tim nasional Spanyol U-18, Alejandro Garnacho kemudian membela Argentina U-20 dan mencetak gol di Maurice Revello Tournament 2022, turnamen internasional di Prancis yang juga mengundang Timnas Indonesia U-20.

Berayah Spanyol dan beribu Argentina, Alejandro Garnacho pilih memperkuat negeri asal ibunya agar dapat berkesempatan main bersama Lionel Messi. Garnacho sudah merasakan latihan bersama Messi dalam seleksi tim nasional meski tidak masuk squad 26 pemain untuk Piala Dunia 2022.

Kini Alejandro Garnacho mendukung Lionel Messi dkk untuk merebut gelar juara Piala Dunia di Qatar. Tapi bagaimana sikapnya bila Argentina bertemu Spanyol atau Messi berjumpa Ronaldo? (raw)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral