Bomber Man City, Erling Haaland..
Sumber :
  • Dok. Manchester City

Wow! Klub Kasta Ketujuh Inggris Mau Pinjam Erling Haaland, daripada "Gabut" selama Piala Dunia 2022

Selasa, 15 November 2022 - 15:56 WIB

Jakarta - Banyak pemain bintang di liga-liga Eropa yang absen memperkuat negaranya di Piala Dunia 2022. Salah satunya adalah bomber Man City, Erling Haaland.

Timnas Norwegia yang diperkuat Erling Haaland gagal menembus putaran final Piala Dunia 2022. Bomber andalan Man City itu pun "menganggur" karena kompetisi Liga 1 berhenti sementara.

Absennya Erling Haaland di Piala Dunia 2022 menarik perhatian klub kasta ketujuh Liga Inggris, Asthon United FC. Melansir dari The Guardian, Asthon United FC ingin meminjam sang pemain selama turnamen berlangsung alias 28 hari.

Keinginan Asthon United FC tampaknya bukan isapan jempol. Tim tersebut butuh mesin gol handal untuk mengarungi kompetisi.

Dengan meminjam Erling Haaland, Asthon United FC juga ingin membantu Man City terkait pemainnya. Diharapkan peminjaman ini dapat menjaga kebugaran Erling Haaland selama Piala Dunia 2022.
"Peminjaman Erling Haaland masuk akal, Man City tidak bermain, kami juga ingin membantu menjaga kebugaran Erling Haaland," ujar Robins Michael terkait rencana timnya.

"Itu lebih masuk akal daripada dia bermain golf selama enam pekan,"

"Kami pikir dia akan sangat cocok bermain bersama kami, sekaligus cocok dengan dinamika skuad kami yang sudah sangat baik," tambahnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:00
01:02
01:01
05:31
05:44
01:00
Viral