Pemain Manchester City, Erling Braut Haaland.
Sumber :
  • Manchester City

Legenda Man City Bagikan Tips Kepada Pemain MU untuk Buat Haaland Mati Kutu

Jumat, 13 Januari 2023 - 16:11 WIB

tvOnenews.com - Mantan pemain Manchester City, Joleon Lescott membagikan tips kepada para penggawa Manchester United untuk menghentikan Erling Haaland.

Pertandingan bertajuk Derby Manchester ini bakal berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (14/1/2023) pukul 19.30 WIB

Menurut Lescott, kekelahan telak 6-3 pada pertemuan pertama di Oktober lalu karena pendekatan yang salah untuk menghentikan Haaland.

Pada laga tersebut, striker asal Norwegia ini mencetak hattrick dan membuat namanya semakin diperhitungkan sebagai mesin gol.

Saat ini, kata dia, bek Man Utd, Raphael Varane dan Lisandro Martinez lebih banyak menggunakan pendekatan fisik dari pada taktika.

“Saya pikir Martinez dan Varane mencoba untuk mendekatinya secara fisik. Saya ingat beberapa kejadian di mana Haaland mengalahkan mereka dan dia menikmatinya," kata Lescott.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:33
01:04
01:04
04:33
11:07
01:34
Viral