Trofi Piala Dunia.
Sumber :
  • FIFA

Media Australia Ungkap Alasan Indonesia Tak Diajak Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034, Lebih Pilih Ajak Malaysia dan Singapura

Senin, 9 Oktober 2023 - 04:06 WIB

Sebenarnya, Australia percaya diri maju dalam bidding dengan keberhasilan terlaksananya Piala Dunia Wanita 2023 Australia Selandia Baru.

Namun perbedaan persyaratan membuat Australia mau tak mau mencari negara lain yang memiliki stadion sampai 40 ribu kursi. Padahal, tak sedikit stadion di Indonesia yang memiliki kapasitas serupa, sebut saja Stadion Gelora Bung Karno, Stadion Gelora Bung Tomo, hingga Jakarta International Stadium. 


Dok. ANTARA/REUTERS/Dylan Martinez

Australia jelas tak ingin mengambil risiko jika akhirnya gagal dalam bidding jika menggaet Indonesia. Sebab inilah yang membuat artikel tersebut menuliskan Malaysia dan Singapura sebagai negara terbaik untuk digandeng menghadap FIFA. 

Kantor AFC yang berada di Malaysia serta hubungan bilateral yang baik antara Australia dan Malaysia menjadi dua dari banyak alasan Australia bisa menggaet Negeri Jiran. 

Selain itu, Singapura yang tak berlokasi jauh dari Malaysia pun bisa menjadi tambahan bala bantuan untuk pasangan Malaysia sebagai tuan rumah bersama. 

"Jika Malaysia menyetujuinya, hal ini akan memberikan kepercayaan diri bagi para pemimpin Singapura, Selandia Baru, dan Australia untuk maju bersama," lanjut artikel tersebut. (hfp)
 

Berita Terkait :
1 2
3
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:59
02:07
05:06
02:51
02:26
08:43
Viral