Trofi Piala Dunia.
Sumber :
  • FIFA

Diam-Diam Negara ASEAN Berdiskusi untuk Maju Jadi Tuan Rumah Bersama Piala Dunia 2034

Senin, 16 Oktober 2023 - 12:43 WIB

tvOnenews.com - FIFA membuka bidding alias penawaran awal bagi negara untuk mengajukan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034

FIFA secara khusus membuka kesempatan bagi negara di bawah Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) dan Oseania (OFC) untuk maju dalam bidding Piala Dunia 2034 hingga 31 Oktober 2023 mendatang. 

Di saat Indonesia mendekati Australia untuk menjadi tuan rumah bersama, ternyata diskusi dari sesama negara ASEAN telah dilakukan untuk opsi maju sebagai tuan rumah bersama Piala Dunia 2034. 

Dilansir dari laman The Thao 247, menurut sumber menyebut negara dari Asia Tenggara akan bertemu untuk membahas sejumlah isu. Termasuk kemungkinan mengajukan bidding tuan rumah Piala Dunia 2034. 

Sebelumnya, pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN 2019, 10 negara ASEAN sepakat untuk mengajukan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia dengan Thailand sebagai host utama. 

Dari KTT ASEAN 2019, kemudian Dewan Olahraga ASEAN bertemu pada April 2023 dan mengusulkan Piala Dunia 2034 digelar di lima negara, yakni Thailand, Indonesia, Malaysia, Singapura dan Vietnam. 

Negara ASEAN lain disebut akan memberikan kontribusi dengan mengambil peran pendukung. Sayangnya, ide tersebut diragukan karena beberapa negara ASEAN telah memberikan dukungan pada Arab Saudi sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034. 

Laporan menyebut setidaknya Malaysia, Brunei Darussalam dan Laos menjadi negara di ASEAN yang sudah memastikan dukungannya untuk Arab Saudi. 

Sementara itu, Indonesia pun memiliki misi khusus untuk maju sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034. Tentunya misi Indonesia ini tidak berhubungan dengan diskusi yang dilakukan oleh Dewan Olahraga ASEAN. 

Bersama Australia, pihak PSSI mengklaim diskusi secara masif dilakukan guna maju sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034.

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral