Maroko kalah dari Ekuador.
Sumber :
  • tvOnenews - Julio

Gagal Dapat Poin dari Ekuador, Maroko U-17 Pantang Anggap Remeh Timnas Indonesia U-17

Selasa, 14 November 2023 - 11:21 WIB

tvOnenews.com - Pelatih timnas Maroko U-17, Said Chiba mengungkapkan antisipasinya pada timnas Indonesia di laga terakhir babak penyisihan Grup A Piala Dunia U-17. 

Maroko gagal meraih poin penuh usai dikalahkan Ekuador dengan skor 2-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin (13/11/2023). 

Atas hasil tersebut Maroko tertahan di posisi dua klasemen dengan tiga poin. Sementara timnas Indonesia U-17 berhasil menahan imbang Panama dengan skor 1-1 di laga keduanya. 

Said Chiba mengakui tetap menargetkan tim untuk bisa lolos ke babak 16 besar. Menurutnya, satu-satunya jalan adalah dengan menaklukan tim asuhan Bima Sakti ini. 

"Tentu kami harus berusaha untuk lolos ke putaran selanjutnya, di luar hasil ini kami tahu bahwa di pertandingan pertama kami main bagus (lawan Panama)," kata Said Chiba usai laga. 

Said Chiba pun menyoroti bagaimana Iqbal Gwijangge cs menjadi tim yang belum pernah terkalahkan di Grup A. Sebagai tim pendatang baru, bagi Said Chiba timnas Indonesia adalah kuda hitam yang patut diantisipasi. 

"Kami hormati Indonesia, mereka berhasil menahan imbang Ekuador, kami menaruh hormat pada mereka," kata Said Chiba. 

"Mereka tim yang bagus dan itu bukan laga yang mudah bagi kita," lanjutnya. 

Sementara itu, Said Chiba mengakui timnas Indonesia U-17 memiliki keuntungan dengan hadirnya suporter di Stadion Gelora Bung Tomo. 

Beruntung, Abdelhamid Ait Boudlal cs tidak khawatir dengan suporter timnas yang selalu memenuhi setiap pertandingan. 

"Kita harus persiapkan itu karena atmosfer penonton di Indonesia itu sangatlah bagus, merkea sangat mendukung tim, tapi itu normal dan kita fokus pada tim kita," kata Said Chiba. (hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:36
02:40
02:04
01:09
04:11
07:10
Viral