Esti Puji Lestari.
Sumber :
  • Antara

Resmi Jadi Chairman United City FC, Esti Puji Lestari Ingin Bawa Pesepak Bola Indonesia ke Filipina

Minggu, 25 Februari 2024 - 12:04 WIB

tvOnenews.com - Tokoh sepak bola wanita Indonesia, Esti Puji Lestari resmi diumumkan sebagai petinggi klub legendaris Filipina, United City FC (UCFC) pada Sabtu (25/2).

Esti Puji Lestari akan mengemban tugas sebagai Chairman dan mengembalikan kejayaan klub yang dulu bernama Ceres Negros tersebut di sepak bola Filipina.

"United City FC (UCFC) dengan senang hati mengumumkan pengangkatan Esti Puji Lestari sebagai Ketua klub, segera efektif," tulis UCFC di akun Instagram resminya.

"Konfirmasi Esti tentang investasi ke UCFC yang dihidupkan kembali menandai tonggak penting bagi klub karena memulai babak baru yang menarik dalam sejarah," tambahnya.

Presiden United FC, Eric Gottschalk merasa sangat senang dengan kehadiran  Esti sebagai chairman klub yang baru. Menurut dia, wanita berusia 43 itu memiliki pengalaman dalam mengurus klub sepak bola.

"Kami merasa istimewa dan bangga memiliki investor yang terhormat dan ahli sepak bola berpengalaman bergabung dengan Klub kami untuk menyampaikan perkembangan UCFC ke depan," katanya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
12:16
02:41
03:24
02:52
02:03
01:39
Viral