- Antara
Krisis COVID-19 Kian Mengganggu Persiapan Piala Afrika 2021
Rombongan Malawi sudah bertolak ke Kamerun, Rabu ini, tetapi meninggalkan tiga pemain mereka yakni Mark Fodya, Charles Petro dan Richard Mbulu untuk menjalani karantina di Jeddah, Arab Saudi, dan baru dijadwalkan tes ulang pada Kamis (6/1). Apabila hasilnya negatif, mereka bisa berangkat ke Kamerun sehari sesudahnya.
Kepulauan Tanjung Verde dan Tunisia juga melaporkan beberapa kasus positif COVID-19 sementara Pantai Gading terpaksa membatalkan pertandingan pemanasan kedua mereka di pemusatan latihan di Arab Saudi.
Tanjung Verde, yang menjalani latihan di negaranya sendiri, menyatakan pelatih kepala Bubista dites positif COVID-19 dan menjalani isolasi hanya sehari sebelum terbang ke Kamerun yang dijadwalkan Kamis (6/1) besok.
Selama masa persiapan, Tanjung Verde menemukan sedikitnya 21 hasil tes positif di antara pemain dan staf mereka, tetapi federasi setempat menyatakan lima pemain bisa kembali berlatih, tiga orang menjalani karantina dan delapan lainnya dites positif COVID-19 tanpa gejala.
Tunisia melaporkan kapten mereka Youssef Msakni dan penyerang Seifeddine Jazizi dites positif COVID-19 serta membatalkan jadwal laga pemanasan melawan Pantai Gading dan Mali di Jedah. (umm/ant)