Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes.
Sumber :
  • Venezia

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Kena Sial Bersama Venezia Jelang Dimulainya Serie A Liga Italia 2024/2025

Jumat, 5 Juli 2024 - 00:05 WIB

Venesia, tvOnenews.com - Pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes, harus menerima nasib bersama klubnya, Venezia, jelang dimulainya kasta tertinggi Liga Italia, Serie A, musim 2024/2025.

Jay Idzes berhasil mengawali kariernya dengan baik di sepak bola Italia setelah bergabung dengan Venezia dari tim asal Belanda, Go Ahead Eagles, pada musim panas 2023 lalu.

Sang bek tengah Timnas Indonesia mencatatkan total 30 penampilan dengan Gli Arancioneroverdi di sepanjang musim 2023/2024 lalu.

Dia mencetak total tiga gol, yang ketiganya dicatatkan di pentas Serie B, membawa Venezia melaju ke babak playoff untuk memperebutkan tiket promosi.

Dalam babak playoff, Idzes kembali memperlihatkan kegemilangannya dengan mengantar Venezia meraih kemenangan dengan skor 1-0 atas Cremonese di partai final.

Kegemilangannya bahkan membuat sang pemain berusia 24 tahun dikaitkan dengan sejumlah klub, termasuk Torino.

Idzes berpeluang gabung dengan klub raksasa Italia tersebut pada bursa transfer musim panas ini, seiring dengan kepindahan pelatih Venezia, Paolo Vanoli, ke Torino.

Torino berpotensi kehilangan Alessandro Buongiorno ke Napoli, dan Vanoli dikabarkan menginginkan Idzes sebagai penggantinya.

Selagi kepindahan tersebut belum pasti, Idzes masih terikat kontrak dengan Torino hingga musim panas 2027 mendatang.

Jadi, jika tidak pindah ke Torino, dia masih akan menjadi andalan di Venezia yang akan berlaga di Serie A pada musim 2024/2025.

Menjelang dimulainya kasta tertinggi Liga Italia, Lega Serie A telah merilis jadwal pada Kamis (4/7/2024), termasuk di antaranya jadwal pertandingan Venezia.

Namun, Venezia, yang kini dibesut eks pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco, bakal langsung melakoni laga berat di awal Serie A 2024/2025.

Pada giornata pertama, Jay Idzes dan kolega akan melawat ke Stadio Olimpico untuk menghadapi Lazio pada tanggal 18 Agustus 2024 mendatang.

Menghadapi Lazio tentunya merupakan PR besar untuk tim promosi sebagai Venezia, apalagi bermain secara tandang di Olimpico.

Selain itu, Idzes dan kolega juga masih akan bermain tandang untuk pekan kedua.

Kali ini, mereka akan bertandang ke Stadio Artemio Franchi untuk menghadapi Fiorentina pada tanggal 25 Agustus.

Di pekan ketiga, barulah Venezia bermain di kandang mereka, yaitu Stadio Pier Luigi Penzo pada tanggal 1 September 2024.

Menariknya, mereka akan menghadapi sang mantan pelatih, Paolo Vanoli, yang mengantarkan mereka promosi pada musim lalu, bersama tim barunya, Torino. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
01:41
03:04
02:15
03:41
21:38
Viral