Skuad Juventus Kian Komplet, Si Nyonya Tua Selangkah Lagi Dapat Jean Clair-Todibo di Bursa Transfer Musim Panas 24/25.
Sumber :
  • ogcnice.com

Skuad Juventus Kian Komplet, Si Nyonya Tua Selangkah Lagi Dapat Jean Clair-Todibo di Bursa Transfer Musim Panas 24/25

Senin, 29 Juli 2024 - 15:15 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sinyal kepindahan Jean Clair-Todibo ke Juventus pada bursa transfer musim panas ini tampaknya semakin menguat setelah agen sang pemain bertemu dengan Giuntoli.

Sudah bukan rahasia lagi bahwa Jean Clair-Todibo diminati oleh Juventus. Minat tersebut muncul setelah Clair-Todibo gagal merapat ke klub Inggris, Manchester United.

Juventus dilaporkan sudah lebih dulu mencapai kesepakatan dengan Clair-Todibo pada Juni lalu, berupa kontrak lima tahun hingga 2029 mendatang.

Kini kepindahan Todibo ke Juventus semakin dekat dengan kenyatan, menyusul pertemuan antara agen sang pemain dengan direktur klub, Giuntoli.

Melansir dari Football Italia, pertemuan ini digelar guna membahas tawaran Juventus untuk meminjam Todibo setahun sebelum mempermanenkannya musim depan.

Bersamaan dengan hal itu, Todibo juga sudah tidak diikutsertakan dalam pertandingan persahabatan pramusim OGC Nice melawan klub Super Lig Turki Caykur Rizespor pada Sabtu (27/07/24) waktu setempat.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral