Thierry Henry.
Sumber :
  • FFF

Resmi, Thierry Henry Mundur dari Pelatih Timnas Prancis U-23 Gara-gara Hal Ini

Selasa, 20 Agustus 2024 - 01:15 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Legenda Arsenal, Thierry Henry resmi mundur dari pelatih Timnas Prancis U-23 pada Senin (19/8/2024) malam WIB.

Kabar mengejutkan itu diumumkan oleh Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) yang menyatakan bahwa Thierry Henry mengakhiri kontraknya lebih awal sebelum Juni 2025.

Dalam pernyataan resmi FFF itu, Thierry Henry memutuskan untuk melepas jabatannya karena alasan pribadi.

“Saya atas nama FFF, mengucapkan terima kasih kepada Thierry Henry atas semua pekerjaan yang telah dia capai dalam memimpin seleksi Espoir dan Olimpiade,” kata Philippe Diallo di laman resmi FFF.

Padahal, mantan pemain Barcelona dan Arsenal itu telah membawa Prancis U-23 meraih medali perak Olimpiade Paris 2024 sehingga keputusannya untuk mundur sangat disayangkan.

“Kami jelas menyayangkan keputusan tersebut karena Thierry Henry mampu mencapai target yang ditetapkan untuknya dengan meraih medali perak di Olimpiade Paris, 40 tahun setelah medali Olimpiade di Los Angeles,” jelas Philippe Diallo.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral