Federico Chiesa berpotensi debut untuk Liverpool saat menghadapi AC Milan.
Sumber :
  • Liverpool Official

Liga Champions 2024/2025: Federico Chiesa Berpotensi Debut untuk Liverpool di Laga Kontra AC Milan

Selasa, 17 September 2024 - 14:28 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Federico Chiesa berpotensi melakoni laga pertamanya alias debut bersama Liverpool, yang akan menghadapi AC Milan di Liga Champions 2024/2025.

The Reds akan melakoni laga perdananya di Liga Champions pada musim ini dengan melawat ke Stadio San Siro pada Rabu (18/9/2024) dini hari WIB.

Tak hanya laga perdana untuk Liverpool di Liga Champions, ini juga bisa menjadi pertandingan pertama Federico Chiesa sejak gabung The Reds.

Sebagai informasi, sang penyerang Timnas Italia gabung Liverpool dengan status permanen dari Juventus pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Chiesa, yang kini berusia 26 tahun, tidak diinginkan lagi oleh Juventus, klub yang telah dibela olehnya sejak 2020 lalu.

Si Nyonya Tua pun bersedia untuk melepasnya dengan harga yang relatif murah, yaitu 12 juta euro, belum termasuk bonus.

Sejak Chiesa bergabung, Liverpool telah melakoni dua laga, yaitu kemenangan 3-0 atas Manchester United, dan kekalahan mengejutkan dengan skor 0-1 dari Nottingham Forest.

Namun, Chiesa sama sekali tidak dimainkan dalam laga-laga tersebut, yang berarti jika dia diturunkan pada pertandingan kontra AC Milan nanti, itu akan menjadi pertandingan debut untuknya.

Pelatih The Reds, Arne Slot, berbicara tentang kemungkinan untuk memainkan Chiesa dalam laga kontra Rossoneri.

Chiesa diklaim bisa bermain, namun kemungkinan besar tidak akan bermain sebagai starter, sebagaimana diungkap oleh Slot.

“Dia Bersama tim dan karena saya katakan bahwa itu adalah pertama kalinya dia di sini, maka itu akan menjadi kejutan besar baginya menjadi starter,” kata Slot, dilansir dari Football-Italia, dikutip Selasa (17/9/2024).

“Dia telah ikut berlatih dan masih terlalu awal selama 90 menit, namun semoga bisa bermain selama beberapa menit untuk beberapa laga ke depan,” tambahnya.

Sebagai informasi, Chiesa dibekukan dari skuad Juventus pada musim panas ini karena dipaksa hengkang.

Dia berlatih secara terpisah dan sama sekali tidak dilibatkan dalam laga-laga uji coba. Tak ayal, dia tiba dalam kondisi kebugaran yang tidak baik di Liverpool. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral