- FC Dallas
Reaksi Suporter FC Dallas Lihat Maarten Paes Kebobolan dari Tengah Lapangan di Liga Amerika Serikat, Mimpi Buruk!
Jakarta, tvOnenews.com - Para suporter FC Dallas bereaksi setelah kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes gagal mengantisipasi tembakan lawan yang berujung gol di lanjutan Liga Amerika Serikat.
Dalam pertandingan teranyarnya, Maarten Paes kembali dipercaya sebagai kiper utama FC Dallas saat menghadapi Salt Lake, Kamis (19/09/24).
Bertanding di Stadion America First Field, tuan rumah Salt Lake sukses amankan poin penuh dengan menang tipis 3-2.
Laga baru berjalan 11 menit, gawang FC Dallas sudah kebobolan melalui penalti Brayan Vera.
15 menit berselang, tuan rumah mampu menggandakan keunggulan lewat gol cantik Anderson Julio dari tengah lapangan.
Menerima bola dari kiper, Anderson Julio mengontrol bola dan langsung lepaskan tendangan Jarak jauh yang tak bisa diantisipasi Maarten Paes.