Gelandang asing Persib Bandung, Tyronne del Pino.
Sumber :
  • tvOnenews.com - Dwi R Belva

5 Faktor Persib Bandung Bisa Kalahkan Port FC di AFC Champions League Two 2024/2025: Nomor 1 Bikin Asnawi Mangkualam dkk Ketar-ketir

Kamis, 19 September 2024 - 15:31 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Ada 5 faktor yang diprediksi bisa membuat Persib Bandung mengalahkan Port FC di AFC Champions League Two (ACL2) 2024/2025 malam ini, salah satunya wajib diwaspadai Asnawi Mangkualam dkk.

Maung Bandung akan segera menjamu klub Asnawi Mangkualam, yakni Port FC pada laga perdana fase Grup F AFC Champions League Two 2024/2025.

Sesuai jadwal, duel Persib Bandung vs Port FC itu bakal dilangsungkan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Kamis (19/9/2024) pukul 19.00 WIB.

Jelang menantang Asnawi Mangkualam dkk, Persib Bandung belum pernah merasakan kekalahan di Liga 1 2024/2025 hingga pekan kelima.

Hal serupa juga dialami oleh Port FC, klub Thailand ini belum kalah dari enam laga yang dimainkan di Liga Thailand musim ini.

Namun, Maung Bandung diyakini akan mampu mengalahkan Port FC malam ini karena memiliki sejumlah faktor pendukung, apa saja itu? tvOnenews.com akan mengulasnya.

Berikut 5 Faktor Persib Bandung Bisa Kalahkan Port FC di AFC Champions League Two 2024/2025:

1. Tyronne del Pino Punya Pengalaman Bobol Gawang Port FC

Bintang Asing Persib Bandung di Liga 1 24/25, Tyronne del Pino
Sumber :
  • tvOnenews.com - Dwi R Belva

 

Palymaker andalan Persib Bandung, Tyronne del Pino memiliki pengalaman tampil di di Liga Thailand musim lalu setelah dipinjamkan Maung Bandung ke Ratchaburi FC.

Bahkan, pemain berusia 33 tahun itu berhasil membobol gawang Port FC dua kali dalam satu laga pada pekan ke-29 Liga Thailand 2023/2024 tepatnya Mei 2024 lalu.

Tyronne del Pino mencetak dua gol krusial yang membuat Ratchaburi FC selamat dari kekalahan di kandang dari Port FC sehingga laga berakhir 2-2.

Pemain asal Spanyol itu juga lagi on fire di Liga 1 musim ini dengan telah mencatatkan tiga gol dan satu assist hanya dalam empat pertandingan.

2. Kemenangan Berharga atas PSIS Semarang

Dalam laga terakhirnya, Persib Bandung berhasil mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 2-1 pada pekan kelima Liga 1 2024/2025.

Maung Bandung mengakhiri paceklik kemenangannya usai tiga laga berturut-turut hanya mendapat hasil imbang.

Tentunya, ini akan menjadi modal berharga yang bisa membuat para penggawa Persib Bandung lebih percaya diri meawan Asnawi Mangkualam dkk.

3. Dukungan Ribuan Bobotoh

Persib Bandung yang main di kandangnya sendirii tentu akan mendapatkan motivasi tambahan dari ribuan Bobotoh yang akan memenuhi Stadion Si Jalak Harupat.

Tentunya, kehadiran para Bobotoh akan menjadi pelecut semangat bagi  Ciro Alves dkk untuk mempermalukan  Port FC.

4. Modal Juara Liga 1 2023/2024

Datang ke AFC Champions League Two 2024/2025, Persib Bandung mewakili Indonesia usai meraih titel juara Liga 1 2023/2024.

Gelar yang diemban oleh pasukan Bojan Hodak itu bisa menjadi gengsi tersendiri saat melawan Port FC sehingga mereka diyakini takkan mau kehilangan poin di kandangnya.

5. Pengalaman Bojan Hodak di Asia Tenggara

Bojan Hodak memiliki pengalaman yang cukup fantasis ketika membela beberapa klub Asia Tenggara sebelum membawa Persib Bandung juara Liga 1.

Pelatih asal Kroasia itu juga pernah membawa Phnom Penh Crown juara Liga Kamboja 2010/11, Kelantan FC juara Liga Malaysia pada 2011/12, hingga Johor Darul Takzim (JDT) kampiun Liga Malaysia 2013/14.

(yus)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:01
08:10
01:54
03:55
05:35
03:29
Viral