Klub Liga Italia punya orang Indonesia Como bikin sensasi di Serie A.
Sumber :
  • Como 1907 Official

Klub Liga Italia Kepunyaan Orang Indonesia Bikin Sensasi di Serie A, Como Jungkalkan Juara Liga Europa Musim Lalu

Rabu, 25 September 2024 - 07:15 WIB

Bergamo, tvOnenews.com - Klub Liga Italia yang dimiliki oleh orang Indonesia, Como 1907, membuat sensasi di Serie A dengan menjungkalkan Atalanta pada Rabu (25/9/2024) dini hari WIB.

I Lariani melakoni laga kelimanya di Serie A dengan melawat ke Gewiss Stadium, Bergamo dalam laga yang seharusnya dimainkan 24 jam sebelumnya.

Duel pada Selasa (24/9/2024) dini hari WIB terpaksa ditunda menjadi hari berikutnya karena hujan badai yang mengguyur wilayah Bergamo, Italia.

Di awal permainan, Atalanta, yang notabenenya adalah juara Liga Europa musim lalu, berhasil mendominasi dan sukses membuka skor.

Davide Zappacosta membawa tim tuan rumah unggul pada menit ke-18, namun Como justru bermain dengan lebih baik setelah itu.

Tim tamu melancarkan lima kali percobaan menembak, dengan tiga di antaranya menuju ke gawang pada babak pertama, berbanding dua dari percobaan La Dea.

Setelah jeda turun minum, Como langsung menggebrak dengan mencetak gol penyeimbang melalui Gabriel Strefezza yang berhasil memanfaatkan umpan dari eks Barcelona, Sergi Roberto.

Hanya delapan menit berselang, tim asuhan Cesc Fabregas justru berbalik unggul setelah tembakan mantan pemain Real Madrid, Nico Paz, dibelokkan oleh Sead Kolasinac.

Mantan bek Arsenal itu pun tercatat sebagai pencetak gol bunuh diri untuk gol kedua Como.

Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini, mencoba mengubah dimensi permainan dengan memasukkan Juan Cuadrado dan Ademola Lookman pada menit ke-55.

Namun, yang ada malah tuan rumah kebobolan lagi melalui Alieu Fadera, yang menyelesaikan umpan dari Nico Paz.

Lookman akhirnya mencetak gol melalui eksekusi penalti pada pengujung laga, namun itu hanya memperkecil skor menjadi 2-3.

Pertandingan berakhir dengan kemenangan pertama Como di Serie A musim ini, membawa mereka naik ke peringkat ke-15 di klasemen sementara dengan lima poin, terpaut satu poin dan tiga tangga dari Atalanta, yang mengisi pos ke-12. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:07
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
Viral