Inter Milan versus Arsenal dalam pertandingan Liga Champions, Kamis (7/11) dini hari..
Sumber :
  • Instagram Inter Milan

Arsenal Ditaklukkan Inter Milan dengan Skor Tipis di Liga Champions, Arteta: Saya Tidak Mengerti...

Kamis, 7 November 2024 - 10:03 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Arsenal Mikel Arteta angkat bicara soal kinerja wasit Istvan Kovacs usai tim asuhannya tumbang dari Inter Milan dalam laga Liga Champions di Giuseppe Meazza, Milan, Kamis (7/11) dini hari.

Arteta pun mempertanyakan keputusan wasit Istvan Kovacs tak memberi penalti untuk Arsenal usai Mikel Merino secara jelas dilanggar oleh kiper Inter Mian Yann Sommer.

Sementara, Inter malah dapat penalti saat Mikel Merino dianggap wasit melakukan handball di dalam kotak penalti. Padahal, kata Arteta, hal tersebut terjadi secara tidak sengaja, karena defleksi bola.

"Saya tidak mengerti keputusan wasit, penalti itu sebenarnya hanya defleksi, tidak ada bahaya sama sekali, anda tidak bisa bereaksi karena anda sangat dekat tetapi oke, mereka memutuskan itu adalah penalti," ujar Mikel Arteta dalam keterangan resmi klub.

"Tapi kemudian jika itu adalah penalti, maka penalti pada Mikel Merino ketika dia ditinju kepalanya harus 1000 persen penalti dan ini adalah margin dalam permainan ini dan itu sangat sangat sulit untuk diterima," tambah Arteta.


Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. (Foto: Antara)

Menurut Arteta, Arsenal telah bermain cukup apik sepanjang pertandingan dan mendominasi setiap penguasaan dibandingkan Nerazzurri. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral