- AC Milan
Bursa Transfer: Gemilang di Eropa, Kakak Pilar Timnas Indonesia Berdarah Maluku Ini Masuk Daftar Beli Arsenal
Jakarta, tvOnenws.com - Tampil gemilang bersama AC Milan, gelandang berdarah Maluku Tijjani Reijnders masuk dalam daftar beli klub Liga Inggris, Arsenal di bursa transfer mendatang.
Dilansir dari laman Fichajes, disebutkan bahwa Arsenal tertarik dengan performa Tijjani Reijnders yang sukses jadi ruh permainan AC Milan dalam dua musim terakhir.
Masih dari laman tersebut, The Gunners kabarnya siap mengajukan tawaran besar untuk mendapatkan jasa pemain Belanda keturunan Indonesia itu.
Arsenal sendiri memang membutuhkan tambahan tenaga di lini tengah agar bisa bersaing di kompetisi musim depan.
Pasalnya, dua gelandang bertahan mereka yakni Jorginho dan Thomas Partey berpotensi hengkang setelah kontraknya berakhir pada akhir musim ini.
Sejak hengkang ke AC Milan pada tahun 2023 lalu, penampilan Tijjani Reijnders terbilang cukup vital buat permainan Rossoneri.
Total dalam dua musim terakhir, kakak kandung pilar Timnas Indonesia, Eliano Reijnders tersebut mampu tampil sebanyak 65 pertandingan dengan torehan 8 gol serta 7 assist.
Penampilan apiknya tersebut membuat Tijjani Reijnders masuk dalam skuad Belanda senior dan sudah catatkan 20 caps dengan torehan 3 gol.
Selain Arsenal, sejumlah tim Liga Inggris lain seperti Liverpool dan Tottenham Hotspur juga dikabarkan berminat mendatangkan Reijnders.
Terutama Liverpool yang kabarnya langsung jatuh hati setelah melihat penampilan memukau Tijjani Reijnders saat membantu AC Milan menang atas Real Madrid di Liga Champions.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Rabu (06/11/24) lalu tersebut, Tijjani Reijnders jadi bintang kemenangan 3-1 AC Milan.
Turun sebagai starter, pemain 26 tahun tersebut turut mencetak satu gol dan jadi pemutus serangan Real Madrid di lini tengah.
(sub)