

- Website Twente
Nasib Apes Dialami Mess Hilgers Jelang Laga Timnas Indonesia Kontra Australia dan Bahrain, Diberondong 6 Gol Saat Bertemu Tim Besutan Legenda MU
Koordinasi yang buruk di lini pertahanan membuat Twente kehabisan akal hingga kembali kebobolan pada menit ke-14 melalui Igor Paixao.
Lars Unnerstall harus kembali memungut bola dari gawangnya setelah Ueda mencetak gol ketiga Feyenoord pada menit ke-23.
Tertinggal 0-3 membuat Twente mulai meningkatkan intensitas serangan. Namun, banyak peluang yang gagal dimanfaatkan.
Baru pada menit ke-41, Twente berhasil memangkas skor menjadi 1-3 setelah Sem Stein mencetak gol lewat titik putih.
Sesudah turun minum, permainan Twente semakin buruk hingga Feyenoord berhasil memperlebar jarak melalui Igor Paixao pada menit ke-53.
Twente semakin terpuruk setelah Igor Paixao mencatatkan hattrick sekaligus gol kelima Feyenoord pada menit ke-62.
Sempat membalas satu gol lewat Sem Steijn pada menit ke-71, Feyenoord benar-benar menghancurkan tuan rumah.