- antarafoto
Pelatih Hungaria Bela Mancini Tapi Kritik Fasilitas Sepakbola Italia
Cesena, Italia – Roberto Mancini akan bertemu kawan lama, Marco Rossi, saat Italia menyambut Hungaria pada pertandingan kedua Grup A3 UEFA Nations League. Tapi Rossi datang dengan kritik.
Pelatih Hungaria, Marco Rossi, menilai tim nasional Italia sudah tepat mempertahankan Roberto Mancini sebagai pelatih. Rossi mengaku kenal benar kualitas dan watak Mancini karena mereka pernah bersama membela Sampdoria hingga menjadi klub besar Serie A pada pertengahan 1990-an.
Dua kawan lama bertemu lagi saat Italia menjamu Hungaria pada pertandingan kedua Grup A3 UEFA Nations League di Stadion Dino Manuzzi, Cesena, Selasa (07/06/2022) malam waktu setempat. Rossi pulang sebagai pelatih Hungaria dan akan melawan tim didikan Mancini yang sedang terluka.
Setelah jadi juara Piala Eropa 2020, Italia malah gagal lolos ke Piala Dunia 2022. Pemegang trofi EURO pun kalah 0-3 dalam pertandingan “Piala Super” dengan pemenang Copa America 2021, Argentina, dalam laga bertajuk “Finalissima 2022” hingga muncul isu pemecatan Mancini dari kursi pelatih.
Tapi Rossi membela koleganya. "Saya pikir, keputusan tepat untuk terus lanjut bersama Mancini karena tidak ada arti melepaskan hal yang berharga," kata Marco Rossi.
"Satu-satunya alternatif ialah Carlo Ancelotti yang saat ini tidak tersedia. Jadi sudah tepat lanjut bersama orang yang telah membuktikan bisa jadi juara," sambung Rossi yang menilai Italia justru butuh peningkatan infrastruktur dan pengelolaan liga yang lebih baik, terutama pada aspek stadion.