Shin Tae-yong (kanan) berharap Ketua Umum PSSI motivasi Timnas U-19..
Sumber :
  • pssi

Shin Sarankan Ketua Umum Punya Waktu Khusus Beri Motivasi Pemain Timnas U-19

Kamis, 21 Juli 2022 - 13:46 WIB

Jakarta – Kegagalan Timnas U-19 di Piala AFF bukan soal teknik semata. Pelatih Shin Tae-yong meminta Ketua Umum PSSI untuk menyediakan waktu khusus memberi motivasi tim.

Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) melakukan evaluasi menyeluruh mengenai kegagalan Tim nasional (timnas) sepakbola Indonesia usia di bawah 19 tahun (U-19) di Piala AFF 2022 di negeri sendiri. Selain soal teknik dan taktik, pembahasan juga menyangkut aspek psikologis atau mental pemain.

Pelatih Shin Tae-yong (STY) mengakui Timnas U-19 belum tampil maksimal hingga gagal mewujudkan target jadi juara Piala AFF U-19 di negeri sendiri. Indonesia bahkan tidak mampu mencapai semifinal setelah kalah head to head dari dua pesaing, Thailand dan Vietnam, pada persaingan fase Grup A.

STY harus bekerja keras dalam sisa waktu sebelum Timnas U-19 menjelma Timnas U-20 untuk tugas lebih besar pada Piala Dunia U-20 2023. Shin juga mesti segera membenahi pasukannya untuk bersaing merebut tiket ke putaran final Piala Asia U-20 yang akan berlangsung dua bulan sebelum Piala Dunia.

 

Perlu Bimbingan Mental

Shin menyadari kelemahan timnya. Ia menyoroti kepercayaan diri anak-anak asuhnya yang rapuh justru menjelang Piala Dunia U-20. Dalam rapat evaluasi dengan PSSI mengenai program kerjanya sebagai pelatih, STY menyatakan mental para pemain lemah bila menghadapi tim-tim yang berkualitas baik.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
25:31
03:07
07:12
11:19
05:11
03:04
Viral