Jakarta International Stadium tunggu kehadiran Timnas..
Sumber :
  • @jakintstadium

Akhirnya PSSI Bersedia Berkolaborasi dengan JIS

Selasa, 13 September 2022 - 10:28 WIB

Jakarta – Debat kelayakan Jakarta International Stadium menjadi lokasi pertandingan internasional kini memasuki arah baru. PSSI menyatakan siap berkolaborasi dengan JIS.

Sepakbola Tanah-Air memanas lantaran sikap Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) dalam menyusun rencana pertandingan persahabatan di bawah agenda FIFA. Bukan lagi soal siapa yang jadi lawan tim nasional (timnas) Indonesia dalam friendly match, tapi tentang lokasi pelaksanaannya.

Pada pernyataan pertama, PSSI merencanakan FIFA Matchday akan bertempat di dua stadion di dua kota. Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, menyebut nama Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) di Bandung, Jawa Barat, dan Jakarta International Stadium (JIS) di DKI Jakarta.

Namun Ketua Umum PSSI mengatakan hal berbeda. Mochamad Iriawan mengatakan GLBA akan jadi lokasi pertandingan pertama dengan Curacao (Kurasao) pada 24 September 2022. Namun laga kedua pada 27 September 2022 akan berjalan bukan di JIS, melainkan di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor.

Wakil Sekjen PSSI, Maaike Ira Puspita, menuturkan kemungkinan lain bahwa pertandingan akan tetap bertempat di GBLA dan di Jakarta. Namun tak lama kemudian, Sekjen Yunus Nusi menjelaskan JIS tidak memenuhi persyaratan untuk menggelar pertandingan internasional antarnegara.

PSSI menyebut alasan, berdasarkan hasil inspeksi tim Infrastructure Safety and Security PSSI, Stadion JIS belum memenuhi kelayakan 100% infrastruktur. PSSI mencatat sejumlah hal, seperti area drop off tim, sirkulasi aktivitas terkait pertandingan di outer perimeter menumpuk di barat utara.0

Catatan lain berupa concourse timur, perimeter tribune perlu pengkajian ulang, hingga pagar perimeter di bawah concourse barat tidak kokoh. PSSI juga menilai sarana prasarana pendukung, seperti kantung parkir, transportasi umum, dan jalan akses menuju stadion yang belum sesuai dengan standar.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral