- Instagram/mitchellduke
Mitchell Duke Si Pencetak Gol Pertama Australia di Piala Dunia 2022 Ternyata Sosok Ayah Seperti Ini!
Pada tahun 2019, Mitchell Duke kembali dipercaya untuk membela Australia dalam uji coba menghadapi Korea Selatan. Terbaru, Duke telah bergabung dengan Timnas Australia dan berhasil mencetak goal pertama untuk Negeri Kanguru.
Asa ke Putaran 16 Piala Dunia
Australia dan Tunisia berebut kemenangan pertama di Grup D FIFA World Cup 2022 setelah hasil minor pada laga pertama. Setelah kalah 1-4 oleh Prancis dan imbang 0-0 dengan Denmark, dua kubu bersaing sengit di Stadion Al Janoub.
Saling serang, Australia lebih beruntung karena satu serbuan balik berujung dengan gol sundulan striker Mitchel Duke. Menit 23, The Kangoroos unggul 1-0 atas Tunisia yang kemudian bertahan sampai akhir babak pertama.
Paruh kedua pertandingan, Tunisia terus berusaha mengejar ketinggalan. Pelatih Jalel Kadri berusaha memasukkan semua kekuatan penggempurnya, termasuk pencetak gol terbanyak, Wahbi Khazri.
Namun berbagai usaha Tunisia tidak mampu menembus pertahanan Australia. Sampai babak kedua selesai, termasuk tambahan enam menit injury time habis, kedudukan tak berubah.
Daftar Susunan Pemain