Dua tim memastikan diri lolos 16 besar Piala Dunia 2022 Timnas Belanda (kiri), Timnas Inggris (kanan)..
Sumber :
  • Kolase tvonenews.com FIFA / AP Photo - Frank Augstein

Hasil Lengkap Piala Dunia 2022: Belanda dan Inggris Melaju ke 16 Besar Susul Portugal

Rabu, 30 November 2022 - 06:39 WIB

Jakarta - Gelegar Qatar, dua grup telah menyelesaikan tugasnya dengan laga pamungkas untuk menentukan pemuncak klasemen dan tim yang lolos 16 besar. Adapun hasil lengkap Piala Dunia 2022: Belanda dan Inggris melaju ke 16 Besar susul Portugal, Rabu (30/11/2022).

Sebelumnya sejumlah tim favorit telah memastikan diri melaju 16 besar, yakni Prancis, Belanda, Brasil, Senegal, Amerika Serikat. Adapun hasil lengkap Piala Dunia 2022: Belanda dan Inggris melaju ke 16 Besar susul Portugal.

Status juara grup dan runner-up grup berhak melangkah ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Pada laga hari ini Grup A dan Grup B, empat tim pun dipastikan melenggang ke fase gugur. 

Tim-tim tersebut adalah Timnas Belanda, Timnas Senegal, Timnas Inggris dan Timnas Amerika Serikat. Seluruhnya merupakan juara klasemen dan runner up di grupnya masing-masing.

Dari Grup A, Belanda memastikan tiket ke 16 besar setelah menyudahi perlawanan tuan rumah Qatar. Sementara, Timnas Senegal meraih kemenangan dramatis dan mengatasi perlawanan Ekuador.

Beralih ke Grup B Piala Dunia 2022, The Three Lions Inggris mengklaim tiket perdelapan final setelah berhasil menaklukkan saudara dekatnya yakni Wales. Berkat dua gol Bomber Manchester United, Marcus Rashford.

Sedangkan, Amerika Serikat sukses menekuk Iran melalui duel yang cukup menguras energi. Berkat gol tunggal Christian Pulisic, selanjutnya Amerika Serikat akan meretas pertemuan dengan juara grup A Belanda dalam pertandingan 16 besar pada Sabtu pekan ini.

Tuntasnya pertandingan di kedua grup hingga pagi ini sekaligus kita dapat mengetahui lawan-lawan yang akan dihadapi sejumlah tim di babak 16 besar.

Timnas Belanda sebagai Juara Grup A akan melawan Amerika Serikat yang berstatus Runner Up Grup B. Sementara itu, laga lainnya Timnas Inggris yang menjadi pemuncak klasemen Grup B akan beradu dengan Senegal di lapangan hijau yang finish di posisi kedua Grup A Piala Dunia 2022.

Berikut Hasil Lengkap Piala Dunia Tanggal 29-30 November 2022:

Grup A

Belanda 2 - O Qatar (Belanda: Cody Gakpo 26', Frankie de Jong 49').
Ekuador 1 - 2 Senegal (Ekuador: Moises Caicedo 67') (Senegal: Ismaila Sarr 44' (P), Kalidou Koulibaly 70')

Grup B 
Inggris 3 - 0 Wales (Inggris: Marcus Rashford 50', 68', Phil Foden 51').

Amerika Serikat 1 - 0 Iran (AS: Christian Pulisic 38'). (ind)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
05:48
13:01
07:14
01:12
01:05
Viral