9 fakta mengejutkan Hwang Hee-chan: Dulu dibungkam Evan Dimas, kini pahlawan di Piala Dunia 2022..
Sumber :
  • Dok. KFA

9 Fakta Mengejutkan Hwang Hee-chan: Dulu Dibungkam Evan Dimas, Kini Pahlawan di Piala Dunia 2022

Sabtu, 3 Desember 2022 - 07:11 WIB

Jakarta - Hwang Hee-chan menjadi pahlawan Korea Selatan ketika menang 2-1 atas Portugal dalam matchday pamungkas Grup H Piala Dunia 2022, di Education City, Jumat (2/12/2022) malam WIB. 

Tim Negeri Gingseng memastikan tempat di 16 besar dengan dramatis. Portugal awalnya unggul lebih dulu lewat gol Ricardo Horta pada menit kelima. 

Kemudian Korea Selatan menyamakan skor lewat aksi Kim Young-gwon (27'). Selepas gol itu pun pertandingan berjalan alot.

Laga pun diprediksi bakal berakhir imbang karena tak ada lagi gol yang tercipta pada menit-menit akhir jelang pertandingan usai. Namun, Hwang Hee-chan membuat kejutan dengan mencetak gol kemenangan Korsel pada menit ke-90+1.

Aksi gemilang Hwang Hee-chan pun membuatnya jadi pahlawan Korea Selatan di Piala Dunia 2022. Kemenangan atas Portugal mengantarkan Taeguk Warriors melenggang ke babak 16 besar Piala Dunia.

Hwang Hee-chan juga menjadi perbincangan masyarakat dunia. Berikut ini ada sembilan fakta mengejutkan terkait sang pemain. Salah satunya berkaitan dengan eks penggawa Timnas Indonesia, Evan Dimas. 

1. Pada 2013 Evan Dimas yang memperkuat Timnas Indonesia U-19, mengalahkan Korea Selatan U-19 yang diperkuat Hwang Hee-chan dengan skor 3-2. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:32
01:23
03:07
02:33
04:17
02:13
Viral