Olivier Giroud jadi striker.
Sumber :
  • AC Milan

Ganti Peran dari Stiker Jadi Kiper, Olivier Giroud Mampu Pertahankan Clean Sheet

Minggu, 8 Oktober 2023 - 16:12 WIB

tvOnenews.com - Striker AC Milan, Olivier Giroud harus mengambil peran penting dalam laga kontra Genoa, Sabtu (7/8/2023).

Dalam pertandingan ini, Giroud berhasil mempertahankan keunggulan 1-0 atas lawan dengan berperan sebagai kiper

Giroud menggantikan Mike Maignan yang diusir wasit setelah mendapatkan kartu merah di menit 90+8. AC Milan yang sudah tak memiliki pergantian pemain membuat pelatih Stefano Pioli tak bisa menurunkan kiper. 

Alhasil, Giroud pun ambil peran dengan berganti baju dan menggunakan sarung tangan. Dia pun sempat melakukan penyelamatan setelah Geboa melakukan tendangan bebas ke arah gawang AC milan. 

Giroud pun bercerita bagaimana peran vitalnya ini mampu membawa tiga poin bagi tim. 

"Saya pikir saya harus mengejar bola, saya mengandalkan keberanian dan mengejar bola. Saya tidak berpikir saya akan seemosional ini, tapi sangat penting untuk melakukan penyelamatan itu," kata Giroud dilansir dari laman Sempre Milan. 

Giroud ternyata sudah tak asing dengan peran kiper. Menurutnya, penyelamatan yang dilakukan kiper memiliki rasa yang sama seperti saat kiper mencetak gol. 

"Sebagai seorang anak, saya suka menjadi kiper, saya merasakan emosi khusus ketika melakukan penyelamatan, hampir seperti mencetak gol," kata Giroud.

Atas kemenangan itu, AC Milan berada di puncak klasemen dengan raihan 21 poin. Selisih dua poin dari Inter Milan yang berada di posisi dua.

Dengan hasil tersebut, Giroud mengaku tidak percaya mengingat Genoa sempat mengalahkan Lazio dan AS Roma serta mampu menahan imbang Napoli. 

"Kami tahu ini sulit, mereka memulainya dengan intensitas tinggi, kami tidak sempurna, tapi yang terpenting adalah tiga poin," kata Giroud. (hfp)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:55
01:52
01:19
01:21
02:27
01:08
Viral