Vincenzo Montella dan Mario Balotelli berkelahi dalam pertandingan..
Sumber :
  • istimewa

Balotelli Kembali Berulah; Usai Ribut dengan Montella, Langsung Pindah

Jumat, 2 September 2022 - 06:32 WIB

Selama berkarir di Turki, Mario Balotelli mencetak 19 gol dalam 33 pertandingan sebelum akhirnya bakal berpetualang ke Swiss.

Peraih Golden Boy
Italia pernah memiliki harapan tinggi pada sosok Mario Balotelli. Pemain yang kini berusia 32 tahun pernah meraih gelar Golden Boy pada 2010 kala ia memperkuat Internazionale Milano dan kemudian pindah ke Manchester City.

Trofi Golden Boy yang mulai berjalan sejak 2003 ialah anugerah dari media Italia, Tuttosport, untuk pemain terbaik yang masih berusia di bawah 21 tahun.

Namun harapan tak pernah benar-benar menjadi kenyataan. Balotelli lebih sering berulah, di dalam maupun luar lapangan. Akibat ulahnya, karier pemain keturunan Ghana tak pernah benar-benar cemerlang.

Kontroversi Balotelli dan Pelatih

Dari sejumlah kasus perselisihan dengan orang lain, yang paling menghebohkan ialah kala Mario Balotelli terlibat perselisihan dengan pelatih yang pertama mengorbitkan kariernya di Inter, Roberto Mancini. Peristiwanya terjadi sesudah Mancini mengajak Balotelli pindah ke Manchester City.

Perselisih dalam sebuah sesi latihan bahkan menjurus pada adu fisik. Pemain hingga ofisial City sampai harus memisahkan Roberto Mancini dan Mario Balotelli – hal yang ironis lantaran Mancini ialah pelatih yang punya jasa besar menemukan bakat dan mempercayai Balotelli pada awal kemunculannya di Inter.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral