Xavi Hernandez terancam sanksi berat seusai hina wasit La Liga, 2 pemain bintang ini sudah kena batunya..
Sumber :
  • Instagram/Xavi Hernandez

Xavi Hernandez Terancam Sanksi Berat Seusai Hina Wasit La Liga, 2 Pemain Bintang Ini Sudah Kena Batunya

Senin, 14 Agustus 2023 - 13:01 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, terancam sanksi berat dari Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF), setelah melakukan protes keras ke wasit La Liga, Cesar Soto Grado.  

Xavi geram dengan keputusan Grado ketika memimpin laga Getafe melawan Barcelona, di Stadion Coliseum Alfonso Perez, Minggu (14/8/2023) waktu setempat. 

Eks kapten Barcelona itu menilai wasit kerap membuat keputusan yang merugikan skuad Catalan. Xavi pun sampai dikartu merah karena melontarkan kritik pedas ke jajaran pemimpin pertandingan. 

Konflik Xavi dengan wasit tidak berhenti. Dia pun meluapkan emosinya dalam konferensi pers selepas pertandingan. 

"Wasit membiarkan Getafe melakukan pelanggaran kepada kami. Itu benar-benar hal yang memalukan," ujar Xavi dikutip Barca Universal. 

Sayangnya, sikap Xavi yang menghina kepemimpinan wasit bisa berbuntut panjang. Dia terancam hukuman berat dari RFEF karena situasi tersebut. 

RFEF pernah menjatuhkan hukuman ke eks bek Barcelona, Gerard Pique, serta mantan bomber Atletico Madrid, Diego Costa. Persoalan utamanya karena dua bintang itu dianggap menjatuhkan marhwa wasit La Liga. 

Pada 2015, Pique dijatuhi sanksi dilarang tampil sebanyak empat pertandingan oleh RFEF. 

Mantan kekasih Shakira itu juga didenda 3.005 euro, sebab mengeluarkan kata-kata tak senonoh ke asisten wasit ketika Barcelona melawan Athletic Bilbao. 

Hukuman Lebih Berat ke Diego Costa, Xavi Hernandez Siap-siap

Empat tahun berselang, Costa juga kena batunya setelah menghina wasit. RFEF menjatuhi sang pemain hukuman larangan tampil membela Atletico selama delapan laga. 

Costa kena sanksi setelah melontarkan kata-kata tidak pantas ke wasit utama, Jesus Gil Manzano, ketika bersua Barcelona di Stadion Camp Nou pada 2019. 

Dua fenomena itu pun bakal menjadi gambaran sanksi yang bakal deterima Xavi. 

Terlebih, Xavi tidak hanya melontarkan kritik pedas ke wasit ketika pertandingan bergulir. Dia juga turut menyampaikan protesnya dalam konferensi pers setelah pertandingan. 

Jadi, apa hukuman yang bakal dijatuhi RFEF kepada Xavi Hernandez? (mir)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:27
01:43
03:43
00:59
02:37
02:49
Viral